Bunda Eva Apresiasi Lomba Dai Cilik Radar TV

Bunda Eva Apresiasi Lomba Dai Cilik Radar TV

RADARLAMPUNG.CO.ID - Wali Kota Bandarlampung Eva Dwiana mengapresiasi lomba Da\'i cilik dan Muda Radar Lampung TV 1443 Hijriah. Jumat (29/4), lomba dengan peserta dari tingkat SD hingga SMA ini memasuki babak final. \"Alhamdulilah, acara ini sering berkolaborasi dengan Pemerintah Kota Bandarlampung dan ini baik. Karena dari SD sudah diperkenalkan dengan bacaan al quran,\" kata Eva Dwiana. Bunda Eva-sapaan akrab Eva Dwiana, berharap lomba tersebut bisa dilangsungkan dalam waktu tiga bulan sekali. \"Bunda berharap acara ini ada setiap tiga bulan sekali. Bukan hanya pada Ramadhan saja.  Insya Allah pemkot akan back up dan kita juga akan mengadakan (lomba)Dai cilik,” sebut dia. Ia juga berpesan kepada seluruh siswa yang ada di Bandarlampung untuk tidak melupakan agama. ”Pesan Bunda kepada semua anak-anak muda, jangan pernah lupa dengan agama. Kalau agama sudah mantap, di manapun berada, kita selalu teguh dengan hati setiap kali melangkah,\" tegasnya. (mel/ais)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: