Untuk Korban Tsunami Lamsel, Pemkab Waykanan Beri Bantuan Rp400 Juta

Untuk Korban Tsunami Lamsel, Pemkab Waykanan Beri Bantuan Rp400 Juta

radarlampung.co.id-Bencana tsunami yang melanda wilayah Kabupaten Lampung Selatan lalu memantik keprihatinan warga. Termasuk pihak Pemkab Waykanan, Kamis (21/3) Bupati Waykanan Raden Adipati Surya menyerahkan langsung bantuan uang Rp400 juta untuk para korban tsunami ke Plt. Bupati Lampung Selatan Nanang Ermanto. Penyerahan bantuan dilakukan di RM Kayu, Wayhalim Bandarlampung. “Walaupun kami nun jauh diujung Lampung, akan tetapi kami turut berbela sungkawa, dan turut merasakan deerita yang dialami oleh masyarakat Lampung Selatan, kami berdoa semoga musibah ini menjadi yang terahir, sebab dampak yang ditimbulkan akan selalu terkenang hingga ke anak cucu kita kelak,” kata Adipati. Plt. Bupati Lamsel Nanang Ermanto menyatakan, pihaknya mengapresiasi keperdulian masyarakat dan Pemkab Waykanan atas musibah yang dialami warga Lamsel. “Selain terharu, kami juga merasa bangga, bahwa apa yang kami derita mendapatkan perhatian yang cukup besar dari masyarakat dan Pimpinan daerah Waykanan, dan kamipun berdoa semoga Kabupaten Way kanan dan pemimpinnya akan selalu mendapatkan perlindungan dan berkah dari Allah SWT,” kata Nanang. Pardi SH Kepala Dinas Sosial Pemkab Waykanan menerangkan Pemkab Waykanan pun telah mengirimkan bantuan pada korban tsunami di Lamsel. Pemkab juga telah mengirimkan personil TRC dari BPBD Waykanan guna  memberikan bantuan evakuasi korban dan pembenahan pasca tsunami. (sah/wdi)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: