Mesuji Resmi Umumkan Hasil CPNS, Ada 27 Formasi Tidak Terisi

Mesuji Resmi Umumkan Hasil CPNS, Ada 27 Formasi Tidak Terisi

  RADARLAMPUNG.CO.ID - Pemerintah Kabupaten Mesuji sudah mengumumkan nama-nama Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) hasil seleksi tahun 2019 dari pengumuman tersebut Ada 146 nama yang lulus, dari 173 formasi yang ada di Kabupaten berjuluk Bumi Ragab Begawe Caram tersebut. Kepala Badan Kepegawaian dan Diklat Daerah (BKDD) Kabupaten Mesuji Yopi Saputra melalui Kabid Pengadaan, Mutasi, dan Kepangkatan (BKDD) Mesuji Imbron menjelaskan, hasil Seleksi Calon pegawai negeri sipil (CPNS) Kabupaten Mesuji, Formasi yang terisi sebanyak 146 formasi. \"Kalau yang tidak terisi ada 27 formasi dengan rincian 8 Dokter gigi dan 19 fungsional guru dari 173 Formasi CPNS yang ada di Mesuji,\" ungkap Imbron, Jumat (30/10). Untuk itu, pihaknya mengimbau kepada para peserta yang lulus jangan mudah percaya terhadap Oknum-oknum yang menjanjikan bisa mempercepat proses pengajuan (NIP). Jika ada hal - hal yang perlu ditanyakan dapat disampaikan langsung melalaui (WA) Watshap dan Email ke Badan Kepegawaian dan Diklat Daerah (BKDD) Kabupaten Mesuji. Keputusan pengumuman itu, berdasarkan Surat Kepala Badan Kepegawaian Negara (BKN) Nomor : K26-30/B5912/X/20.01 tanggal 27 Oktober 2020 perihal Penyampaian Hasil Integrasi SKD-SKB CPNS Pemerintah Kabupaten Mesuji Tahun 2019. \"Ya Hasil akhir CPNS Pemkab Mesuji tahun 2019 telah diumumkan hari ini (Jumat 30 Oktober 2020) di website resmi Pemkab Mesuji https://Mesujikab.go.id dan juga kita umumkan lewat media cetak harian jadi langsung bisa di cek,\" Kata Imbron. Jadi Nama - Nama yang dinyatakan Lulus maka harus segera menyiapkan berkas berkas untuk pemberkasan (CPNS) Jika sudah selesai bisa langsung login ke portal sscn.bkn.go.id.paling lambat 15 November 2020 jam 23.59 WIB. \"Kalau Pemberkasan dilakukan secara online, dengan mempertimbangkan pandemi covid 19 maka pemberkasan offline (tatap muka) ditiadakan Sedangkan untuk verifikasi dan Validasi (Verval) berkas peserta, hanya meminta peserta mengirimkan berkas yang di upload melalui pos/ekpedisi ke BKDD mesuji Komplek Pemda Mesuji,\" pungkasnya. (muk/yud)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: