Bupati Waykanan : Warga Silakan Manfaatkan Fasilitas RSUD ZAP

Bupati Waykanan : Warga Silakan Manfaatkan Fasilitas RSUD ZAP

radarlampung.co.id-Bupati Way Kanan Haji Raden Adipati Surya angkat bicara terkait fasilitas anyar di RSUD Zainal Abidin Pagaralam Waykanan. Adipati Surya menjelaskan, saat ini dirumah sakit pelat merah tersebut sudah bisa melayani cuci darah dan operasi mata. Sehingga, lanjut dia, pasien cuci darah dan warga yang hendak operasi mata tak perlu jauh-jauh datang ke Bandarlampung. Hal ini disampaikan Adipati saat menghadiri bhakti sosial khitanan massal di Gunung Labuhan Waykanan, Kamis (11/7).  \"Alhamdulillah atas dukungan dan doa dari masyarakat Gunung Labuhan khususnya dan Waykanan umumnya warga tidak perlu ke Bandarlampung atau ke tempat lain,” katanya. Karenanya, Adipati mengajak warga Waykanan untuk memanfaatkan pelayanan yang diberikan RSUD ZAP Waykanan. Sehingga, fasilitas kesehatan yang sudah disiapkan Pemkab Waykanan bisa dimaksimalkan. Terpisah, Kepala Dinas Kesehatan Waykanan Anang Risgianto menambahkan, pihaknya akan terus menggelar bakti sosial khitanan massal. Bakti sosial bakal menyentuh seluruh kecamatan di Waykanan. “Untuk di Gunung Labuhan ini dilaksanakan khitanan massal terhadap 50 orang anak dimana para pesertanya diutamakan dari golongan miskin dan dhuafa akan tetapi boleh juga dari kalangan masyarakat biasa,” tutupnya. (sah/wdi)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: