Mitsubishi Budi Berlian Gulirkan Promo Imlek Ceria
Radarlampung.co.id - PT Budi Berlian Motor, main dealer mobil Mitsubishi di Lampung menggulirkan promo Angpau Imlek Ceria 2019. Program ini berlaku untuk periode 1 - 28 Februari 2019. CSO & Promotion Head Budi Berlian Motor, Iwan Setiawan mengatakan, customer yang telah melakukan pembelian mobil Mitsubishi di dealer Budi Berlian Jalan Raya Hajimena, Natar, Lampung Selatan dan Jalan Yos Sudarso, Garuntang, Bandarlampung, berhak untuk memetik angpao. \"Program petik angpao ini harus dilakukan langsung oleh konsumen dan tidak dapat diwakilkan. Pelanggan dapat menikmati promo ini di dealer resmi kami yang berada di Yos Sudarso dan Hajimena,\" kata Iwan kepada Radarlampung.co.id, Kamis (31/1). Mengusung tema Petik Angpaonya, Raih Hadiahnya, program ini akan memberikan hadiah mulai dari LED TV, Mini HiFi, Handphone, Speaker Bluetooth, Rice Cooker, Steering Lock, dan puluhan hadiah hiburan menarik lainnya. \"Program ini kami gulirkan dalam rangka turut merayakan Imlek. Selain itu, kami juga berharap dari program ini dapat membantu masyarakat untuk memiliki mobil Mitsubishi,\" tandasnya. (ega/kyd)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: