Iklan Bos Aca Header Detail

Vaksin Dapat Minyak Goreng, Polsek Kedaton Diserbu Emak-emak

Vaksin Dapat Minyak Goreng, Polsek Kedaton Diserbu Emak-emak

Radarlampung.co.id - Ratusan emak-emak hingga lansia geruduk Polsek Kedaton, Bandarlampung, Jumat (25/2). Terlihat warga mengantri menunggu giliran dipanggil anggota kepolisian, sementara ada yang sibuk menulis data diri yang dilayani petugas. Sebagian kebanyakan wanita yang mengantri dengan usia yang tak muda lagi, namun ada juga bapak bapak yang tertatih-tatih menggunakan tongkat dengan topi bewarna kuning yang menutupi rambut putihnya. Raut wajah sebagian emak emak terlihat sumringah saat menunggu giliran dipanggil petugas tepat di depan musholah polsek setempat. Wanita berkerudung biru akhirnya tiba dipanggil petugas untuk disuntik vaksin dosis ke tiga. Tak butuh waktu lama usai disuntik Sutrisni (68) mengungkapkan terimakasih atas diberikan minyak goreng dan sudah mendaptkan vaksin covid-19. \"Alhamdulillah senang. Bersyukur memang butuh kita minyak goreng ini,\" mbah sudah tau dari kemaren kalo ada vaksin terus dikasih minyak goreng info dari pak RT,\" kata Lansia berkerudung biru tersebut. Lanjut Sutrisni, menuturkan hampir tiga pekan kesulitan mendapatkan minyak goreng. \"Nyari minyak goreng aja sulit padahal beli lho, Di warung di indomaret juga gak ada, kalo ada juga, minyak belum datang warga sudah ngantri,\" tuturnya. Sutrisni menambahkan semoga minyak goreng ini bisa kembali normal. \"Ya harapannya minyak goreng bisa normal, gak susah nyarinya nak,\" kata Sutrisni. Sementara itu, Kapolsek kedaton Kompol Atang Syamsuri mengatakan memberikan satu liter minyak goreng kepada warga Bandarlampung usai mereka menjalani vaksinasi COVID-19 di gerai vaksin. \"Kita berikan minyak gorong usai mendapatkan vaksinasi, untuk mendorong dan menarik masyarakat mau divaksinasi baik dosis pertama, kedua maupun booster. Ini juga merupakan perintah langsung dari pimpinan,\" kata Atang. Menurutnya juga pemberian minyak goreng ini ke masyarakat, usai vaksinasi untuk membantu mencukupi kebutuhan sehari-hari mereka yang saat ini sedang mengalami kelangkaan. \"Seperti kita tau situasi sekarang ada kelangkaan minyak goreng, sehingga ini juga salah satu cara agar mereka tidak berkerumun ketika ingin mendapatkan minyak goreng,\" katanya. Kapolsek juga menuturkan bahwa pada pelaksanaan vaksinasi COVID-19 ini, pihaknya lebih memfokuskan kepada orang lanjut usia (lansia) terlebih dahulu. \"Diutamakan kepada lansia yang mendapatkan vaksinasi. Jadi selain mereka dapat vaksinasi untuk kesehatan juga mendapatkan minyak goreng untuk kebutuhannya,\" kata dia. Ia mengatakan bahwa hal-hal seperti ini pun perlu dilakukan sebagai salah satu langkah dalam percepatan vaksinasi yang terus dilakukan oleh Polri, sehingga target capaian vaksinasi dapat segera terealisasi. \"Ya ini juga salah satu cara Polri untuk menarik masyarakat untuk mau divaksinasi agar mereka terutama lansia sehat semua dan kekebalan tubuhnya terjamin,\" pungkasnya.(gar/ang)  

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: