Vaksinasi Covid-19 Jangan Dipersulit !

Vaksinasi Covid-19 Jangan Dipersulit !

RADARLAMPUNG.CO.ID- Di Lampung, masih ada 90 persen warga yang belum divaksinasi Covid-19. Karenanya, Wakil Ketua Komisi IV DPRD Lampung Joko Santoso meminta semua pihak agar tidak mempersulit proses vaksinasi Covid-19 kepada warga. Hal tersebut disampaikan Wakil Ketua Bappilu DPW PAN Lampung itu, saat vaksinasi gratis di kantor DPW PAN Lampung, Senin (23/8). \"Kita meminta semua pihak agar tidak mempersulit proses vaksinasi warga. Sebab, ini merupakan salahsatu pencegahan Covid-19. Tentunya, harus ada pantauan dan tindakan tegas, sebab ini hak warga, hak masyarakat,\" ucapnya. Dijelaskan, giat vaksinasi gratis ini dilakukan HUT ke-23 PAN, pada 23 Agustus 2021. Vaksinasi menggandeng pihak Puskesmas Kebon Jahe, Bandarlampung. \"Hari ini kita siapkan 3000 dosis dulu. Pekan depan pak Ketum Zulkifli Hasan, langsung datang ke Lampung untuk memantau pendistribusian 30 ribu dosis vaksin yang disiapkan, untuk 15 kabupaten/kota,\" ucapnya. Sementara, Ketua Panitia Vaksinasi Covid-19 DPW PAN Lampung Suprapto mengimbau masyarakat yang sudah divaksin tetap menerapkan protokol kesehatan (prokes) dan 5. Anggota Komisi V DPRD Lampung ini juga menekankan PAN juga selalu mendukung vaksinasi sebagai upaya pencegahan Covid-19. \"Yang utama memang prokes untuk pencegahan. Kemudian vaksin. Jadi tetap jaga prokes dan 5 M juga,\" imbuhnya. (abd/wdi)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: