Warga Sembuh Dari Covid-19 di Lamtim Meningkat
RADARLAMPUNG.CO.ID - Penyebaran corona virus disease (Covid-19) di Lampung Timur belum berhenti. Namun, tingkat penyebarannya cenderung landai dan jumlah warga terkonfirmasi Covid-19 yang sembuh meningkat. Kepala Dinas Kesehatan Lamtim dr. Nanang Salman menjelaskan, saat ini total warga yang terkonfirmasi Covid-19 sebanyak 1.071 atau bertambah tiga kasus baru dibanding sehari sebelumnya. Penambahan kasus baru itu, dua di antaranya dari Kecamatan Pekalongan dan satu Sukadana. Dari 1.071 warga terkonfirmasi Covid-19, yang telah sembuh dan selesai menjalani isolasi sebanyak 966 atau bertambah enam dibanding tiga hari sebelumnya. Sementara yang meninggal dunia sebanyak 59. Penambahan kasus baru yang cenderung landai, menurut dia, antara lain karena meningkatnya kesadaran masyarakat mematuhi protokol kesehatan. Selain itu, juga karena mulai berjalannya program vaksinasi Covid-19. Kendati demikian, dr. Nanang menghimbau masyarakat tidak terlena dan tetap mematuhi protokol kesehatan, terutama menjelang bulan puasa dan Hari Raya Iedul Fitri 1442 hijriah. (wid/sur)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: