Nanang Maksimalkan Peran Srikandi Jadi Garda Terdepan
radarlampung.co.id - Peran Perempuan tidak bisa dianggap sebelah mata. Sebab, mereka berperan penting dalam dunia perpolitikan. Atas dasar tersebut, DPC PDI Perjuangan Lampung Selatan (Lamsel) bakal memaksimalkan peran perempuan sebagai garda terdepan. Hal tersebut diungkapkan Ketua DPC PDIP Lamsel, Nanang Ermanto dalam acara Ngopi Bareng Bang Aca, yang dilaksanakan di Kopi Insipirasi Bang Aca, Jalan Ki Maja Wayhalim, Bandarlampung, Sabtu (20/6) Bupati Lamsel ini menjelaskan, PDI Perjuangan, memiliki organisasi sayap khusus perempuan yang diberi nama Srikandi. Organisasi ini, telah dibentuk hingga tingkat dusun. \"Saya ingin, bagaimana kaum perempuan berperan aktif dalam dunia perpolitikan. Karena pada saat Pileg nanti, harus memenuhi kuota 30 persen kaum wanita. Makanya, Ketua Srikandi DPC PDIP Lamsel membentuk Srikandi hingga tingkat dusun,\" ungkapnya. Hingga saat ini, anggota srikandi Lamsel memiliki anggota sekitar 18 ribu. \"Ini belum termasuk anggota Srikandi Milenial yang berumur 17-20 tahun,\" ucapnya. Berbicara tentang Pilkada, sambung Nanang, dirinya meyakini akan mendapat rekomendasi dari PDIP. Sebab, namanya diusulkan ke DPP PDIP secara tunggal. \"Insyaallah PDIP kita dapat rekomendasi. Karena hanya saya yang diusulkan,\" katanya. Dikarenakan PDIP di Lamsel tidak bisa berdiri sendiri, karena memiliki 9 kursi, Nanang berkomunikasi dengan partai lain, sehingga dua partai lain sudah merekomendasikannya untuk maju dalam pilkada Lamsel yakni Partai Nasdem 3 kursi dan Hanura 1 kursi. \"Kami terus berkomunikasi dengan partai lain. Tidak hanya partai yang memiliki kursi di DPRD, tapi juga partai lain yang tidak memiliki kursi. Seperti Partai Garuda, PPP, bahkan partai baru seperti Gelora juga sudah mendukung kami,\" katanya. Sebagai Petahana, dalam konstalasi perpolitikan di Lamsel, Nanang menginginkan agar lebih mengedepankan etika politik. Sebab, jangan sampai warga Lamsel menjadi korban perpecahan. \"Kita harus memiliki etika politik untuk bersatu bersama-sama membangun kabupaten Lamsel menjadi lebih baik. Mari kita bergotong-royong membangun Lampung Selatan,\" pungkasnya. (yud)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: