Winarti Sindir Pejabat Via Instagram, Pesannya Cukup Pedas

Winarti Sindir Pejabat Via Instagram, Pesannya Cukup Pedas

RADARLAMPUNG.CO.ID - Bupati Tulangbawang (Tuba) Winarti mengingatkan para pejabat di lingkup pemerintahan untuk mawas diri dan tidak iri dengan posisi jabatan lain. Hal ini tersirat dari isi unggahan story sosial media pribadi Winarti di instagram dan facebook beberapa jam lalu, Senin (15/2). Dalam unggahannya, mantan Ketua DPRD Tulangbawang tersebut mengirimkan pesan, serta mengingatkan pejabatnya untuk tidak meminta posisi jabatan yang sudah terisi. Karena, hal tersebut sama dengan meminta dirinya untuk menonjobkan pejabat tersebut. \"Jangan naik dengan menginjak. Jangankan pundaknya, kakinya pun harusnya diajak (untuk) melangkah kerja bersama,\" tulisnya dalam unggahan story instagram pribadi Winarti. Dia juga mengingatkan kepada para pejabat dan seluruh pegawai di lingkup Pemkab Tulangbawang untuk bekerja dengan baik, sesuai regulasi dan terus melakukan inovasi. Hal ini bukan sesuatu yang baru, Winarti dalam beberapa kesempatan juga sering menyinggung hal tersebut. Contohnya saat melantik dan mengambil sumpah 53 orang pejabat di Bergerak Melayani Warga (BMW) Sport Center, 20 Januari lalu. Di situ, Winarti menyampaikan jika dirinya memberikan kesempatan yang luas kepada pejabat muda untuk berprestasi, tanpa meninggalkan pejabat senior. Sebaliknya, pejabat senior juga harus terus beradaptasi dengan perkembangan teknologi dan jaman yang saat ini menuju era digital. Dia juga menjelaskan agar pejabat senior tidak menghambat prestasi juniornya. Melainkan harus bergandengan tangan dan berkolaborasi menciptakan inovasi terbarukan untuk pembangunan di Tulangbawang. (nal/sur)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: