PAN Pastikan Ajukan Nama untuk Wabup Lamteng

PAN Pastikan Ajukan Nama untuk Wabup Lamteng

Radarlampung.co.id – Partai Amanat Nasional (PAN) memastikan segera mengeluarkan nama untuk diajukan sebagai calon Wakil Bupati (wabup) Lampung Tengah (Lamteng) kepada Loekman Djoyosoemarto. Hal ini dikatakan Wakil Sekretaris DPW PAN Lampung Naufal A. Caya, Rabu (24/10). ”Tentunya kita akan mengajukan nama (wabup). Tapi, PAN kan punya mekanisme internal sebelum direkomendasikan. Seperti penjaringan di tingkat DPD PAN Lamteng. Kita ikuti alur internal dulu,” jelasnya. Dirinya membenarkan PAN memprioritaskan kader internal untuk diajukan sebagai wabub. Namun tidak menutup bagi kalangan eksternal untuk mengikuti penjaringan yang dibuka. ”Prioritas tentu internal yang memang punya kompetensi dan kapasitas untuk menduduki posisi tersebut. Tapi, PAN tidak ekslusif. Sesuai mekanisme yang ada, setiap warga negara berhak ikut penjaringan bakal calon (balon) wabup di PAN,” kata Sekretaris DPW BM PAN Lampung ini. (dna/ais)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: