Patroli Cegah Penyebaran Covid-19 Diperluas Hingga Perkampungan

Patroli Cegah Penyebaran Covid-19 Diperluas Hingga Perkampungan

  RADARLAMPUNG.CO.ID - Ketua Satuan Tugas (Satgas) Percepatan Penanganan Covid-19 Kota Bandarlampung, Herman HN, mengerahkan tim Satgas patroli hingga wilayah perkampungan untuk mengawasi penerapan protokol kesehatan mencegah penyebaran Covid-19 di tengah masyarakat. Dia berharap kepada masyarakat untuk lebih ketat dalam menerapkan protokol kesehatan. Sehingga, Satgas harus bekerja pagi, siang, dan malam mengawasi perilaku masyarakat untuk mematuhi dan menerapkan 3M (memakai masker, mencuci tangan, dan menjaga jarak). “Satgas harus masuk ke kampung-kampung sekarang, saya ingin masyarakat lebih ketat lagi menerapkan protokol kesehatan,\" kata Herman, Rabu (2/12). Adapun koordinator Patroli Satgas Covid-19 nantinya adalah camat di daerah masing-masing. Tak hanya itu, tugas satgas juga mengawasi politik uang. “Sama satu lagi tugas Satgas ini kalau ada money politik ditangkap. Tim satgas ini ada dinas kesehatan, polisi, satpol PP, TNI, BPBD, dinas perhubungan. Mereka mengingatkan masyarakat supaya pakai masker, jangan berdekatan, jaga jarak,” ujarnya. Patroli Satgas Covid-19 akan berlaku hingga sebulan penuh sambil melihat perkembangan Covid-19 di Bandarlampung. Langkah ini diambil lantaran melihat kondisi Covid-19 semakin terus bertambah. Dia juga menyebutkan, mengakhiri Tahun 2020, dia berharap tidak ada penambahan hari libur. \"Kalau saya inginnya hari libur itu pas tanggal 24 dan 25, karena pada 26 dan 27 kan memang hari Sabtu dan Minggu jadi libur. Kemudian tanggal 1 nya paling itu saja. Kalau bisa jangan ditambah hari liburnya, karena kasus covid-19 di Kota Bandarlampung ini penambahannya luar biasa,\" harapnya. (apr/yud)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: