Iklan Bos Aca Header Detail

PBSI Sukses Gelar Kejuaraan Bandarlampung Cup 2

PBSI Sukses Gelar Kejuaraan Bandarlampung Cup 2

radarlampung.co.id- Sebanyak 350 peserta dari kabupaten/kota se-Lampung mengikuti kejuaraan bulu tangkis Bandarlampung Cup 2 yang diselenggarakan PBSI Bandarlampung di Gedung Sumpah Pemuda, PKOR Wayhalim, sejak Jumat hingga Minggu (31/8–1/9). Peserta dibagi 12 kelompok putra-putri mulai usia pradini, anak-anak, pemula, remaja, tunggal dewasa putra, ganda bebas, dan veteran. Ketua PBSI Bandarlampung Hendri Irawan mengatakan, kejuaraan ini agenda tahunan PBSI yang sudah dimulai 2018. ’’Even ini digelar untuk melihat antusiasme dan semangat anak-anak agar bisa mengikuti kejuaraan bulu tangkis tingkat nasional hingga internasional,” jelasnya. Para peserta tersebut memperebutkan hadiah yang sudah disiapkan berupa piala, raket, piagam, dan juga bantuan beasiswa berupa uang. Salah satu peserta kategori usia pradini yang berhasil masuk final dari klub PB Arjuna, yaitu M. Falah Abiyu. Menurut Falah, motivasi dirinya ikut kejuaraan karena menyukai bulutangkis. Falah mengucapkan terima kasih kepada orangtuanya yang kerap menemaninya berlatih. “Juga kepada pelatih yang telah melatih saya,” katanya. PB Arjuna sendiri memiliki sejumlah pelatih mumpuni. Diantaranya Coach Danang dan Coach Tungki yang banyak mencetak atlet berprestasi. Selain Falah, PB Arjuna juga mengantarkan Ade dari kelompok remaja putra ke final, Ames dari kelompok remaja putri, dan Coach Tungki sendiri dari kelompok bebas putra. \"Coach Danang dan coach Tungki yakin Falah akan dapat terus berprestasi, karena ia baru bergabung ke PB Arjuna sekitar 7 bulan, tapi sudah bisa sampai ke babak final,” tambah Hendri. (rls/nca/wdi)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: