Dari Pesawaran, Personel Polres Pringsewu BKO Pengamanan Pilkakon Tanggamus

Dari Pesawaran, Personel Polres Pringsewu BKO Pengamanan Pilkakon Tanggamus

RADARLAMPUNG.CO.ID - Personel Polres Pingsewu dikerahkan untuk membantu pengamanan pemilihan kepala pekon (pilkakon) serentak 2020 di Tanggamus. Sebelum diberangkatkan sebanyak 100 personel menjalani rapid tes, Sabtu (12/12). \"Semua personel kami lakukan rapid tes untuk mengetahui kondisi awal kesehatan anggota yang melakukan pengamanan,\" kata Wakapolres Pringsewu Kompol Misbahudin. Rapid tes dilakukan untuk mengetahui apakah ada anggota yang reaktif. \"Dengan uji tes cepat ini bisa diketahui, apakah ada personel yang reaktif. Kalau ada, anggota yang kurang sehat untuk istirahat sambil menunggu tes Swab,\" jelasnya. Kegiatan tersebut bagian dari komitmen Polri untuk memberikan jaminan bahwa seluruh petugas keamanan di Tempat Pemungutan Suara (TPS) dinyatakan sehat, bebas dari Covid-19 sebelum dan saat bertugas. \"Hasilnya, Alhamdulillah keseluruhan yang rapid tes non reaktif,\" sebut dia. Sebelumnya, 102 personel Polres Pringsewu ikut membantu pengamanan pilkada Pesawaran. Mereka juga menjalani rapid tes sebelum berangkat. (sag/ais)  

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: