Pembangunan Flyover Sultan Agung Memasuki Pemasangan Balok Beton

Pembangunan Flyover Sultan Agung Memasuki Pemasangan Balok Beton

  radarlampung.co.id - Pembangunan flyover Jalan Sultan Agung yang membentang sepanjangan 200 meter dan memiliki lebar 11 meter terus dikebut. Dinas Pekerjaan Umum (DPU) Kota Bandarlampung sebut tak ada uang kompensasi bagi pedagang sekitar. Kepala Dinas Pekerjaan Umum Kota Bandarlampung, Iwan Gunawan mengatakan, pembangunan flyover telah memasuki tahap pertama. Saat ini, masih merapihkan drainase dengan memasang balok beton atau box culvert disepanjang kiri dan kanan titik pembangunan. Pelaksanaan pemasangan box culvert, akan dilakukan secepat mungkin. Berfungsi menjadi pelebaran jalan bagi pengguna jalan. \"Ya, lagi dikerjakan, secepat mungkin kita kerjakan, supaya tidak terjadi macet dan tidak mengganggu pembangunan,\" katanya, Rabu (17/6). Menurutnya, pembangunan tersebut masuk dalam tanah pemerintah dan tidak mengenai pemukiman, sehingga tidak ada pembebasan lahan. Terkait para pedagang, pihaknya telah mensosialisasikan agar sementara waktu bergeser atau tutup sementara. \"Kita tidak memakaian lahan warga. Itu semuanya memakai lahan pemerintah. Tidak mengganggu lahan warga. Jadi, badan jalan yang kita pakai. Pedagang sudah kita imbau dan bergeser dahulu selama proses pembangunan,\" tandasnya. (apr/yud)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: