Iklan Bos Aca Header Detail

Dear Disdik Waykanan, Sekolah Ini Butuh Rehab

Dear Disdik Waykanan, Sekolah Ini Butuh Rehab

RADARLAMPUNG.CO.ID-Warga Kampung Karang Agung Kecamatan Pakuon Ratu Waykanan berharap agar dinas terkait memperbaiki gedung SDN 1 Kampung Karang Agung. Tarman, Ketua Komite SDN 1 Karang Agung menyatakan, sekolah tersebut punya tiga gedung. Dua tahun lalu, salah satu gedung rubuh. “Sehingga kini hanya tersisa dua gedung saja dan itupun sudah tidak layak untuk digunakan,” katanya. Pihak komite dan sekolah telah mengajukan usulan rehabilitasi. Namun, masih belum terealisasi. Suladi, Kepala SDN 1 Karang Agung mengakui memang kondisi sekolahnya butuh perbaikan. Dan menurutnya, kelayakan gedung jadi penyebab siswa pindah ke sekolah lain. Tarsan, salah satu wali murid, yang dikonfirmasi menyatakan dirinya terpaksa memindahkan anaknya ke sekolah lain karena khawatir kondisi fisik sekolah. \"\" Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Way Kanan, Hi. Usman Karim JAB, S,Pd, MM melalui Kabid Dasar Bintang Aria, menyatakan akan segera melakukan peninjauan dan penelaahan tentang gedung sekolah dasar tersebut, “Kami akan segera menurunkan tim ke sekolah tersebut, untuk melihat sejauh mana esensinya, kalau memang muridnya masih memungkinkan ya akan kita upayakan perehapan tetapi kalau memang siswanya sudah tidak mencukupi lagi mungkin akan kta gabung saja dengan Sekolah Dassar, nanti kita lihat apa hasil tim kelapangan ya,” ujar Bintang. (sah/wdi)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: