Pemkab Mesuji Bakal Bentuk Puspaga

Pemkab Mesuji Bakal Bentuk Puspaga

  RADARLAMPUNG.CO.ID - Guna mencegah kasus asusila terhadap anak di bawah umur, Pemerintah Kabupaten Mesuji melalui Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPPA) Kabupaten Mesuji berencana akan membentuk kelompok Pusat Pembelajaran Anak dan Keluarga (Puspaga). Kepala Dinas PPPA Kabupaten Mesuji, Sripuji Haryanti Hasibuan mengatakan, Puspaga dapat membantu mengatasi permasalahan dalam keluarga. \"Tim Puspaga sendiri adalah tenaga sukarelawan yang dipilih langsung oleh Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPPA) Kabupaten Mesuji. Kami berharap, Puspaga ini bisa mengawasi maupun antisipasi kejadian kekerasan seksual anak,\" papar dia pada radarlampung.co.id Jumat (18/11). Selain itu, masih kata dia, dengan dibentuknya Tim Puspaga, sangat penting untuk membuat program berkelanjutan yang berguna menekan angka asusila. \"Meskipun demikian, Tim Puspaga tidak dapat berjalan sendiri. Karena peran orangtua adalah yang utama untuk menjaga tumbuh kembang anak dan melindungi anaknya,\" pungkasnya. (muk/yud)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: