Pemprov Lampung Usulkan 574 Formasi CPNS 2021, Ini yang Dibutuhkan

Pemprov Lampung Usulkan 574 Formasi CPNS 2021, Ini yang Dibutuhkan

RADARLAMPUNG.CO.ID - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Lampung mengusulkan 574 formasi untuk rekrutmen calon egawai negeri sipil (CPNS) tahun 2021. Sekretaris Provinsi (Sekprov) Lampung Fahrizal Darminto mengatakan terkait CPNS 2021, pihaknya telah mengajukannya dan divalidasi. Di mana formasi yang diajukan berupa tenaga pendidik (guru), kesehatan, dan tenaga teknis. \"Tenaga Teknis yang secara khusus diperlukan pemerintah daerah bergerak di bidang pertanian, peternakan, perhutanan, dan lainnya,\" ujarnya usai menghadiri apat koordinas penyederhanaan dan pengadaan CASN, Kamis (4/3). Fahrizal memaparkan, untuk jumlah yang sudah divalidasi ada sekitar 400 formasi, di antaranya tenaga pengajar sekitar 301 formasi, tenaga teknis 193, dan teknis kesehatan 80. \"Pokoknya sekitar 400-anĀ  totalnya. Tapi untuk guru bukan pegawai negeri sipil (PNS) tapi Pegawai Pemerintah Dengan Perjanjian Kerja (PPPK), dan untuk tesnya kita belum tahu,\" ujarnya. Selain CPNS, Fahrizal pun menuturkan hasil rakor dengan KemenPAN-RB hari ini menegaskan kembali kebijakan dari presiden untuk penyederhanaan birokrasi. \"Itu artinya nanti akan ada pengurangan jabatan administrasi atau Eselon 4. Mereka harus jadi pejabat fungsional,\" terangnya. Berdasar keterangan KemenPAN-RB, target penyederhanaan birokrasi tersebut rampung Juni 2021. Namun untuk Pemda masih menunggu pemetaan dari Kemendagri, mengenai dinas mana yang akan melakukan pemangkasan eselon 4. Sementara Plt Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Lampung Yurnalis mengatakan, untuk formasi CPNS tahun 2021 telah diusulkan dan divalidasi, tetapi untuk penetapan formasi masih dalam proses finalisasi. \"Sudah divalidasi, kita hari ini baru penyampaian tentang penyederhanaan birokrasi dan CASN. Kita juga sudah usulkan tapi semua proses penetapan formasi sedang dalam proses finalisasi,\" terangnya. Kemudian untuk formasi CPNS di kabupaten/kota belum mengetahui berapa kuota yang diusulkan. \"Itu (400-an, red) hanya untuk di lingkungan Pemprov Lampung. Kalau untuk kabupaten/kota belum tau berapa kuotanya,\" tutupnya. (pip/sur)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: