Pencari Madu Tewas Terjatuh dari Pohon 40 Meter

Pencari Madu Tewas Terjatuh dari Pohon 40 Meter

radarlampung.co.id-Samsuri (40) warga Dusun Baru Kampung Menanga Siamang Banjit Waykanan tewas terjatuh dari pohon setinggi 40 meter, Sabtu (5/10). Minggu (6/10), polisi melakukan penyelidikan terkait kematian pria malang tersebut. Kanitreskrim Polsek Banjit Bripka Salmon menjelaskan, sekitar pukul 13.30 Sabtu (5/10) siang, Samsuri bersama rekannya Suprianto dan Juanda pergi mencari madu ke hutan Kawasan Napal Putih Kampung Bonglai Banjit. Sekitar pukul 23.00 wib Sabtu malam, Samsuri memanjat pohon setinggi 40 meter yang berisi sarang lebah. Sedangkan, dua rekannya menunggu dibawah pohon untuk mengambil madu. Samsuri memanggil Suprianto untuk menghidupkan api di bawah pohon. Beberapa saat kemudian terdengar suara sesuatu yang jatuh dari atas pohon. Suprianto dan Juanda kaget saat menemukan Samsuri sudah tergeletak di tanah dengan posisi tengkurap. Samsuri sempat dibawa ke puskesmas. Namun, nyawanya tak tertolong. \"Berdasarkan keterangan dokter, korban mengalami patah tulang lutut kiri, patah tulang paha kanan, lebam mata kiri keluar darah dari mulut dan hidung akibat benturan dalam,kompresi rahang tulang leher belakang mengakibatkan pendarahan pada otak belakang yang mengakibatkan meninggal dunia.\", terang Salmon. (sah/wdi)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: