Diduga Pecah Ban, Honda Brio Tabrak Pohon di Rajabasa

Diduga Pecah Ban, Honda Brio Tabrak Pohon di Rajabasa

Radarlampung.co.id - Mobil Honda Brio Satya BE 1498 RE warna silver mengalami kecelakaan lalu lintas (lakalantas) di Jl. Z.A. Pagar Alam, Rajabasa Induk, Rajabasa, Minggu (26/12) siang sekitar pukul 13.00 WIB. Pantauan Radarlampung.co.id di lokasi, mobil dievakuasi pukul 14.14 WIB menggunakan mobil derek. Kondisi mobil mengalami ringsek di bagian depan, dan terlihat sebatang pohon yang berada di median jalan tumbang, termasuk, pot beton sebagian rusak diduga akibat ditabrak mobil. Yuni (37), warga Rajabasa Induk, salah satu saksi mata menjelaskan bahwa saat kejadian, dia sedang berada di depan gang tak jauh dari lokasi. \"Saya lagi jalan di depan gang tiba-tiba denger suara keras duarrr... Saya kaget teriak astaghfirullahalazim, ngeliat mobil udah di atas trotoar di tengah-tengah jalan,\" kata Yuni ditemui di lokasi kejadian, Minggu (26/12). Warga kemudian berupaya menolong pengendara di dalamnya yang hanya ada pengemudi saja. \"Dia (sopir) nggak apa-apa cuma lecet doang tangannya,\" ungkapnya. Yuni mengatakan, sebelum menabrak pohon di median jalan, mobil melaju kencang. Diduga, mobil mengalami pecah ban. \"Ngebut, orang airbag-nya sampe keluar. Kata orangnya (sopir) pecah ban depan sebelah kanan,\" ungkap ibu rumah tangga ini. Yuni mengatakan di jalan Z.A Pagar Alam tepatnya sebelum stasiun pengisian bahan bakar umum (SPBU) Rajabasa Nyunyai, sering terjadi kecelakaan. \"Iya di sini mah sering kecelakaan. Nggak tau kenapa, mungkin jalur cepat kali ya,\" tandasnya. Hingga berita ini ditulis, belum diketahui identitas pengendara. Pihak kepolisian juga belum memberikan keterangan. (nca/sur)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: