Dinas PUPR Tubaba Awasi Ketat Peningkatan Jalan Ruas Tugu Rato-Tugu Panaragan Jaya

Dinas PUPR Tubaba Awasi Ketat Peningkatan Jalan Ruas Tugu Rato-Tugu Panaragan Jaya

RADARLAMPUNG.CO.ID- Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (Dinas PUPR) Kabupaten Tulang Bawang Barat (Tubaba) akan terus mengawasi kegiatan Peningkatan Jalan Ruas Tugu Rato- Tugu Panaragan Jaya, dan ke arah Ulluan Nughik, Kecamatan Tulang Bawang Tengah. Hal ini dilakukan guna memastikan mutu dan kualitas dari hasil pembangunan itu nantinya. Sejauh ini, Dinas PUPR Tubaba menilai proses pembangunan yang dilakukan pihak rekanan sudah sesuai tahapan yang wajib dilalui dalam kegiatan pembangunan senilai Rp23,57 miliar tersebut. Meski begitu, Sumardi, ST, MT, selaku Kabid Bina Marga Dinas PUPR Tubaba menegaskan pihaknya akan mengawasi dengan ketat hingga selesai. \"Kami akan terus mengawasi pekerjaan peningkatan jalan tersebut, sebab seluruh tahapan harus dilaksanakan sesuai dengan kontrak, mulai dari pengukuran, galian, pemadatan tanah, uji kepadatan, hingga pekerjaan base,\"ungkapnya saat berbincang-bincang dengan Radar Tuba (Group Radar Lampung) Kamis (1/4). Dia menjelaskan, dari awal pekerjaan  telah dilakukan pengukuran untuk menentukan elevasi galian sesuai dengan kontrak agar ketika digali permukaan jalan sesuai standar jalan. Setelah itu dilakukan penggalian sesuai data hasil ukur tersebut.\"Setelah digali dan sesuai kedalaman permukaan tanah galian, selanjutnya dilakukan pemadatan menggunakan vibro ( alat pemadat),\"terangnya. Kemudian, kepadatannya juga diuji terlebih dahulu menggunakan alat khusus, sebelum dilakukan pekerjaan base. Jika belum sesuai, lanjutnya, maka dilakukan pemadatan kembali.\"Baru setelah itu dilanjutkan dengan pekerjaan base. Pekerjaan base pun ada dua tahap,  yakni base B dan Base A,\"jelasnya. \"Nah, sekarang sudah sampai tahapan pertama yakni pekerjaan Base B dengan ketebalan 25 cm setelah dipadatkan. Dihampar menggunakan grader dengan hamparan gemburnya 30 cm. Yang jelas, pekerjaan sudah dilakukan sesuai dengan tahapan, karena kami berkomitmen hasil pembangunan harus berkualitas,\"tandasnya. Terkait dengan pekerjaan peningkatan jalan tersebut, Sumardi menyebutkan bahwa secara menyeluruh dibuat menjadi dua zona pekerjaan. Yakni jalan tanah ke arah Ulluan Nughik segmen 2 yang item pekerjaannya galian dan pekerjaan base B dan Base A \"Dalam pekerjaan ini, ada beberapa base yang terpasang akan kita bongkar karena banyaknya mata air yang menyebabkan base kita bonyok. Rencananya setelah mobilisasi material baru kita bongkar, diganti tanahnya setelah itu baru basenya kita hampar ulang,\"bebernya. Sementara Zona 1 yakni dari Tugu Rato ke arah Tugu Pasar Panaragan Jaya. Item pekerjaannya pelebaran jalan, meliputi galian tanah, pekerjaan base A dan base B , serta pekerjaan Ac Bc. \"Kemudian pembuatan beton U-Ditch, pembuatan median jalan, overlay full sampai pelebaran serta pemasangan lampu jalan panel surya. \"Yang jelas, pengerjaan setiap item kita awasi dengan ketat, karena kita tidak mau asal-asalan. Kita berharap proses pekerjaan berjalan lancar, selesai tepat waktu dengan kualitas yang baik,\"pungkasnya. (fei/rnn/wdi)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: