Diskoperindag Tubaba Siap Fasilitasi Perizinan UMKM

Diskoperindag Tubaba Siap Fasilitasi Perizinan UMKM

RADARLAMPUNG.CO.ID-Sebagai sebuah langkah untuk mendorong kemajuan Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM), Dinas Koperasi Perindustrian dan Perdagangan (Diskoperindag) Kabupaten Tulangbawang Barat (Tubaba) Lampung, siap memfasilitasi para pelaku usaha dalam proses perizinan. Hal ini disampaikan Kepala Diskoperindag dan UMKM Tubaba, Khairul Amri, Jumat (19/3). Dikatakan Khairul, perizinan UMKM merupakan hal penting yang harus dipenuhi para pelakunya agar produk-produk yang dibuat dapat dijamin mutu dan kualitasnya, serta masuk ke dalam pasaran yang lebih luas. “Perizinan UMKM itu memiliki berbagai tahapan proses yang harus dilalui, seperti mulai dari segi Kesehatannya dalam hal ini Dinas Kesehatan, segi Kehalalan dari Departemen Agama, hingga sampai dikeluarkannya izin dari Dinas Pelayanan Terpadu Satu Pintu,\" katanya. Oleh karenanya, Diskoperindag siap memfasilitasi untuk membantu para pelaku UMKM dalam kelancaran proses perizinannya, dengan catatan UMKM tersebut layak dan memiliki ciri khas terutama daerah Tubaba, baik olahan makanan maupun kerajinan tangan. “Kita akan sosialisasi yang direncanakan pada pekan depan bersama para pelaku UMKM dan Dinas atau instansi terkait perizinan, untuk memberikan penjelasan dan membantu mereka agar usahanya bisa mendapat legalitas dan izin yang jelas. Sehingga, diharapkan UMKM Kabupaten Tubaba dapat menjadi UMKM yang maju dan berdaya saing.” Imbuhnya. (fei/rnn/wdi)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: