Iklan Bos Aca Header Detail

Peringatan! Potensi Angin Kencang di Perairan Lampung

Peringatan! Potensi Angin Kencang di Perairan Lampung

RADARLAMPUNG.CO.ID - Badan Meteorologi dan Klimatologi (BMKG) Maritim Lampung memprediksi angin kencang yang berbahaya bagi nelayan masih ada hingga Februari mendatang di wilayah perairan Lampung. Kepala BMKG Maritim Lampung Andi Cahyadi mengatakan, datangnya puncak musim penghujan banyak menimbulkan fenomena di luar negeri dan berpegaruh di Indonesia. Termasuk Lampung. \"Sejak awal kami sudah bilang, jika puncak musim hujan Desember, Januari, Februari. Jadi faktor angin barat sangat ďominan sehingga peluang cuaca ekstrem seperti angin kencang, hujan lebat bahkan longsor sangat mungkin terjadi. Apalagi faktor global dan regional, tumbuhnya badai tropis di luar Indonesia,\" kata Andi Cahyadi, Senin (18/1). Menurut dia, jika melihat hal tersebut, potensi-potensi mengenai dampak cuaca buruk yakni bencana hidrometerologi sangat mungkin terjadi. \"Dampak anginnya sangat terasa di Indonesia dan hampir 95 persen wilayahnya harus waspada. Termasuk Lampung. Bencana hiderometerologi sangat mungkin terjadi,\" tegasnya. (mel/ais)  

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: