Iklan Bos Aca Header Detail

DPD NasDem Lamteng Beri Sinyal Usung Kader

DPD NasDem Lamteng Beri Sinyal Usung Kader

RADARLAMPUNG.CO.ID - Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Partai NasDem Lampung Tengah hingga kini belum menentukan siapa yang akan didukung maju dalam Pilkada 2020. Meski demikian, NasDem mengutamakan mengusung kader terbaiknya. Ketua DPD Partai NasDem Lamteng Miswan Rody menyatakan sekarang ini semua bakal calon yang mendaftar punya peluang sama. \"Keputusan siapa yang akan diusung ada di DPP dan DPW. Kita yakin calon yang diusung NasDem, Insya Allah menang. Syukur-syukur, saya yang direkomendasikan. Jadi semua belum pastilah,\" katanya. Mantan anggota DPRD Lampung dari Partai Golkar ini juga memberi sinyal yang akan diusung adalah kader terbaik NasDem. \"Pokoknya harus kader. Baik itu sebagai calon bupati atau wakil bupati. Kita tunggu saja. Wajib kader,\" ujarnya. Miswan Rody kembali mengisyaratkan semua bakal calon punya peluang sama diusung NasDem. \"Imam Suhadi bagus, Pak Loekman bagus, dan Musa Ahmad bagus. Apalagi Ardito Wijaya juga bukan orang lain karena masih keluarga. Bisa ditanya dengan orang tuanya dan beliau sendiri. Mungkin saja nanti saya dengan Dito,\" ungkapnya. Dengan semua bakal calon lainnya, kata Miswan Rody, terus dijalin komunikasi. \"Kita komunikasi inten dengan semua bakal calon. Dengan Pak Loekman, kakaknya juga petinggi NasDem di DPP. Semuanya belum pasti. Masih jauh,\" ungkapnya. Diketahui, dua kader NasDem Lamteng mengikuti kontestasi Pilkada 2020. Selain Miswan Rody yang juga ketua DPD Partai NasDem Lamteng, ada Nessy Kalviana Mustafa. (sya/sur)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: