Iklan Bos Aca Header Detail

Draft Kepengurusan DPD PAN Bandarlampung Rampung, Tinggal Ajukan ke DPW

Draft Kepengurusan DPD PAN Bandarlampung Rampung, Tinggal Ajukan ke DPW

RADARLAMPUNG.CO.ID - DPD PAN Kota Bandarlampung sudah merampungkan rapat formatur hasil Musda yang digelar beberapa waktu lalu. Kemudian dalam waktu dekat akan diserahkan ke DPW PAN Provinsi Lampung guna diteruskan ke DPP. Salahsatu tim formatur, Wahyu Lesmono mengatakan, rapat sudah dilakukan pekan lalu, di mana sudah terbentuk draft sebanyak 25 pengurus harian dan 58 biro terdiri dari cabang dan ranting. \"Formatur sudah rapat. Hasilnya pengurus harian dan 58 biro itu tinggal kita serahkan ke DPW saja,\" kata Wahyu, Minggu (7/2). Diketahui, pada Musda yang digelar Sabtu (23/1) ada empat nama yang menjadi formatur, yakni Wahyu Lesmono, Edison Hadjar, Hadi Thabrani, dan Sri Haryati. Terkait siapa saja yang masuk dalam pimpinan atau Ketua, Sekretaris, dan Bendahara (KSB) Wahyu belum mau mempublishnya. Mantan Anggota DPRD Kota Bandarlampung itu melanjutkan, jika memang sudah ditentukan nantinya DPP akan memutuskan apakah pengajuan disetujui atau tidak. \"Kalau itu (nama-namanya) masih rahasia. Nanti menunggu arahan DPW,\" katanya. Sebelumnya, pelaksanaan Musda di DPD PAN se Provinsi Lampung dijadwalkan digelar pada Sabtu, 23 Januari 2021 dan dimonitor DPP melalui virtual. Ketua DPW PAN Provinsi Lampung Irham Jafar Lan Putra mengatakan, hal tersebut sesuai dengan surat DPP PAN nomor : PAN/A/WKU-SJ/0-13/1/2021 tentang penetapan pelaksanaan Misda PAN se Provinsi Lampung. Surat juga ditujukan ke masing-masing DPD. Surat tersebut ditandatangani Wakil Ketua Umum Viva Yoga Mauladi dan Sekjen Eddy Soeparno tanggal 19 Januari 2021. Kata Irham, dalam surat tersebut dijelaskan, merujuk pada AD-ART PAN bab XIX pasal 75 ayat 6, hasil kongres V PAN tahun 2020 serta Peraturan Partau nomor 03 tahun 2020 tentang Permusyawaratan Tingkat Wilayah, Daerah, Cabang, dan Ranting PAN, BAB V pasal 9 Ayat 2 musda yang dilaksanakan akhir pekan ini dilakjkan sevara virtual pukul 12.00 sampai dengan selesai. \"Ini juga terkait penerapan protokol kesehatan. DPW diminta, diinstruksikan oleh DPP untuk terlibat aktif dan memonitorinh persiapan Musda se Provinsi Lampung dan itu sudah kita lakukan,\" katanya. (abd/sur)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: