Pesan Wagub Soal Prokes ke Pendemo

Pesan Wagub Soal Prokes ke Pendemo

RADARLAMPUNG.CO.ID-Pasca aksi massa yang berasal dari Aliansi Lampung Memanggil ricuh Rabu (7/10), sejumlah kaca dan pagar di kantor DPRD Provinsi Lampung rusak. Tak sedikit pula mahasiswa dan kepolisian yang ikut terluka. Melihat kondisi ini, Wakil Gubernur Lampung Chusnunia Chalim melalui postingan akun Instagram nya Kamis (8/10) pagi menghimbau peserta aksi untuk melakukan aksi dan menyampaikan aspirasi dengan cara baik. Termasuk tetap mematuhi protokol kesehatan. \"Sebagai bagian pemerintah daerah, saya mendukung upaya pemerintah pusat untuk memperluas kesempatan kerja bagi angkatan kerja yang masih menganggur. Segala upaya untuk menggerakkan roda perekonomian agar tetap berjalan maju. Saya pun mendukung mahasiswa dan buruh yang menyampaikan pendapat ... karena kritik dan masukan membangun itu tetap diperlukan,\" tulis Nunik -sapaan akrab Chusnunia-. Dirinya pun mengaku mendukung segala ikhtiar yang dilakukan demi kebaikan yang dilakukan untuk negeri ini. \"Saya mendukung segala upaya ikhtiar kebaikan kebaikan di negeri ini... dan saya selalu berusaha menjadi bagian pergerakan tersebut . Saya hanya berharap tidak ada demo lempar2 botol dll , apalagi tidak disiplin terapkan protokol kesehatan .... karena saya mengharap semua warga Lampung sehat di tengah pandemi .... kita sedang menghadapi situasi sulit . Perlu kekompakan ... perlu saling mengingatkan ... dengan cara baik . Agar Bangsa ini tetap kokoh berdiri tegak , meski badai pandemi , badai ekonomi menghantam,\" lanjut nya dalam postingan tersebut. (rma/wdi)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: