Pilrek Unila Diproyeksikan Butuh Rp137 Juta
radarlampung.co.id- Anggaran Pemilihan Rektor (Pilrek) Universitas Lampung periode 2019-2023 telah ditetapkan. Kepala Biro Umum dan Keuangan (BUK) Unila yang juga penanggungjawab keuangan Pilrek Unila Sariman mengatakan, pagu anggaran untuk Pilrek tahun ini telah disusun setahun yang lalu. Diperkirakan, anggaran untuk Pilrek Unila sebesar Rp 137 juta. \"Anggaran untuk Pilrek sekitar Rp 137 juta. Memang meningkat, karena semua kan meningkat atau inflasi,\" ujar Sariman, Kamis (1/8). Ia mengatakan, anggaran tersebut digunakan sejak konferensi pers tentang tahapan Pilrek, hingga pada selesainya semua tahapan Pilrek. \"Anggaran itu juga digunakan untuk rapat, snack dan lainnya kemudian membuat baliho, spanduk atau poster. Intinya digunakan untuk kepentingan Pilrek ini,\" tandasnya. Sementara, Ketua Senat Unila Prof. Heryandi menuturkan, pihaknya terbuka jika Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) ingin melakukan pemantauan terhadap proses pilrek ini. Menurutnya, semua sudah memiliki tugas dan peran masing-masing. \"Jika memang nanti mencium indikasi adanya kecurangan dari calon rektor atau dalam proses ini, ya monggo saja untuk diproses. Memang tugas KPK untuk mengamati semuanya. Kita terbuka saja, tetapi sesuai dengan prosedur dan peraturan,\"ungkapnya. (rur/wdi)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: