Iklan Bos Aca Header Detail

Pol PP Komitmen Netral dalam Pemilu

Pol PP Komitmen Netral dalam Pemilu

radarlampung.co.id – Personel Satpol PP se-Lampung menyatakan sikap netral sebagai aparatur sipil negara (ASN) dalam Pemilu 17 April 2019. Ini diungkapkan dalam deklarasi di Stadion Bumi Sekala Bekhak Kawasan Sekuting Terpadu, Pekon Watas, Kecamatan Balikbukit, Lampung Barat, Rabu (27/3). Deklarasi ditandai dengan penandatangan pakta integritas oleh seluruh kepala satuan Pol PP yang berisi komitmen menjaga netralitas ASN. Disaksikan Bupati Lampung Barat Parosil Mabsus dan Wakil Bupati Mad Hasnurin. Kasatpol PP Lampung Jayadi memimpin deklarasi. Diikuti oleh seluruh kepala satuan dan personel yang hadir pada upacara peringatan HUT Satpol PP, HUT Damkar dan HUT Linmas tersebut. Poin deklarasi meliputi menjaga netralitas dan tidak terlibat dalam politik praktis, serta menjaga situasi agar tetap kondusif sehingga pelaksanaan Pemilu berjalan tertib, damai, aman, dan lancar. ”Apabila ditemukan adanya pelanggaran, kami siap dikenakan sanksi sesuai peraturan perundang undangan yang berlaku,”  tegas Jayadi. Terpisah, Plt. Kasatpol PP Lambar Muhammad Henry Faisal mengatakan, personel sejak awal telah ditekankan untuk netral dalam Pemilu 2019. Sebagai instansi penegak peraturan daerah (Perda), hal itu menjadi sebuah keharusan. ”Jadi sifatnya wajib, semua harus netral. Alhamdulillah, semua anggota Satpol PP mendeklarasikan diri,” ujarnya. (nop/ais)  

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: