Empat Posko Khusus Didirikan Pantau Kendaraan Masuk Bandarlampung

Empat Posko Khusus Didirikan Pantau Kendaraan Masuk Bandarlampung

RADARLAMPUNG.CO.ID - Pemerintah Kota (Pemkot) Bandarlampung mendirikan empat posko pemeriksaan pendatang yang masuk ke Bandarlampung. Hal ini mulai dilakukan hari ini (30/3) guna meminimalisir wabah virus Corona (Covid-19).

Hal itu disampaikan Wali Kota Bandarlampung Hermana H.N. setelah melakukan rapat tertutup bersama Kapolresta Bandarlampung Kombes Yan Budi Jaya, Sekda, BPBD, Kadiskes, Dandim 0410/KBL, Kasat Pol PP,  di ruang rapat Walikota, Senin (30/3).

\"Mulai hari ini, masyarakat yang masuk Bandarlampung harus steril semua. Jadi warga yang suhu badanya diatas 37,5 derajat langsung dikirim ke rumah sakit atau puskesmas rawat inap. Semua, baik itu pengendara motor atau mobil,\" katanya.

Adapun empat titik yang menjadi fokus kedatangan banyak orang dilakukan pembuatan posko di empat perbatasan, yakni Rajabasa, Panjang, Sukarame, dan Kemiling.

\"Poskonya untuk dari arah Kalianda kita pasang posko di Panjang tepatnya di rumah makan Begadang. Kemudian di Itera, di Polseknya (Sukarame, red) , kemudian di Kemiling perbatasan dengan Pesawaran, dan di Tugu Raden Intan akan dibangun juga didekat posko polisi,\" jelasnya.

Sementara itu, terkait mekanisme Jubir Covic-19 Bandarlampung Ahmad Nurizky mengungkapakan jika posko akan dijaga setidaknya oleh 10 orang terdiri dari Petugas Medis, BPBD, Pol PP, Dishub, dan anggota TNI-Polri.

\"Mereka bertugas selama 18 jam, dan setiap harinya dibagi menjadi dua shift pagi dari pukul 06.00 hingga 15.00 WIB, sore dimulai dari pukul 15:00 WIB sampai berakhir,\" katanya.

Dia melanjutkan, pada setiap posko akan dilengkapi beberapa alat kelengkapan seperti, tenda posko, penyemprot disinfektan, termometer deteksi suhu (Thermogun), mobil ambulans, atau pelayanan kesehatan (yankes).

\"Adapun tugasnya melakukan pengecekan kepada setiap orang dan kendaraan yang akan memasuki wilayah Kota Bandarlampung, kemudian melakukan Pengecekan suhu tubuh dan penyemprotan disinfektan ke orang tersebut tanpa ketinggalan kendaraannya. Jika ditemukan orang dengan gejala demam atau batuk maka dilaksanakan sesuai protomol penanganan Covid-19 oleh tim untuk selanjutnya dibawa ke puskesamas atau rumah sakit terdekat,\" tukasnya.

Berbicara penyemprotan, Nurizky mengungkap jika hari ini penyemportan disinfektan telah diserahkan kepada tiga kecamatan yakni, Sukarame, Tanjungsenang, dan Wayhalim, Bandarlampung.

\"Penyemprotan hari ini sudah diserahkan kepada kecamatan masing-masing,\" pungkasnya.

(mel/sur)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: