Enam ASN Tanggamus Positif Covid-19
RADARLAMPUNG.CO.ID - Enam aparatur sipil negara (ASN) di Pemkab Tanggamus positif terkonfirmasi Covid-19. Empat orang bertugas di Puskesmas Bulok.
Kemudian masing-masing satu orang pegawai Dinas Sosial serta Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR).
Juru bicara Satuan Tugas Penanganan Covid-19 Tanggamus dr. Eka Priyanto mengatakan, ASN tersebut adalah LT (45), warga Kecamatan Kotaagung Timur. Wanita ini tercatat sebagai pasien 154.
Kemudian laki-laki atas nama FA (39), warga Talangpadang yang tercatat sebagai pasien 155. \"LT merupakan ASN Dinas Sosial dan FA di Dinas PUPR,\" kata Eka melalui rilis.
Eka menjelaskan, pasien 154 tidak memiliki keluhan secara klinis. Namun ia pernah melakukan perjalanan ke Bandarlampung dan kontak erat dengan ibu yang terkonfirmasi positif Covid-19.
\"Atas kesadaran sendiri untuk memutus mata rantai penularan Covid-19, pasien 154 meminta dilakukan pemeriksaan Swab pada 23 November. Hasilnya positif Covid-19,\" sebut dia.
Kemudian pasien 155 juga tanpa keluhan secara klinis dan tidak memiliki riwayat perjalanan ke zona merah.
Ia merupakan hasil testing massal berupa RDT yang dilakukan oleh Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Tanggamus di Dinas PUPR.
\"Hasil RDT tersebut reaktif. Kemudian dilanjutkan dengan pemeriksaan Swab tanggal 23 November 2020 dengan hasil positif Covid-19,\" urainya.
Selanjutnya pasien 158, 159, 160 dan 161 merupakan ASN yang bekerja di Puskesmas Bulok. Mereka merupakan hasil tracing dari Ny. RN, pasien 122 yang ada di puskesmas tersebut.
Kemudian pasien 156 dan pasien 157 muncul berdasar hasil tracing dari pasien 081 yang ada di Polres Tanggamus.
\"Hasil swab yang diperiksakan di Balai Laboratorium Kesehatan Bandarlampung tanggal 29 november 2020, menunjukkan hasil tes positif Covid-19,\" ucap Eka.
Untuk pasien 162, 163 dan 164 merupakan hasil tracing dari Ny. Dw, pasien 150 asal Kotaagung.
\"Seluruh pasien tidak menunjukan gejala secara klinis serta pernyataan menginginkan isolasi mandiri di rumah. Namun tetap harus mematuhi protokol kesehatan yang sudah disepakati,\" tegas Eka.
Adapun langkah selanjutnya yang dilakukan Satgas Penanganan Covid-19 Tanggamus adalah melakukan tracing terhadap kontak erat dengan para pasien dan melakukan penyemprotan disinfektan.
Sementara hingga Selasa (1/12), tercatat 164 kasus Covid-19 di Tanggamus. Sebanyak 45 pasien dalam perawatan, selesai isolasi 113 orang dan kematian konfirmasi enam kasus. (ehl/ral/ais)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: