Iklan Bos Aca Header Detail

Polres Lamtim Turunkan Bhabinkamtibmas, Pantau Stok Minyak Goreng

Polres Lamtim Turunkan Bhabinkamtibmas, Pantau Stok Minyak Goreng

RADARLAMPUNG.CO.ID - Berbagai upaya dilakukan Polres Lampung Timur guna menciptakan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) yang kondusif menjelang Ramadhan 1443 Hijriah. Salah satunya, memastikan ketersediaan kebutuhan pokok, seperti minyak goreng. Kapolres Lamtim AKBP Zaky Alkazar Nasution melalui Kasatbinmas AKP Surya menjelaskan, beberapa waktu lalu masyatakat kesulitan mendapatkan minyak goreng. Namun, saat ini mulai tersedia di pasaran. Guna memastikan ketersediaan minyak goreng pada bulan suci Ramadhan, Polres Lamtim menerjunkan Bhabinkamtibmas untuk memonitoring dan pengawasan ketersediaan minyak goreng di pasaran, Senin (28/3). \"Dari hasil monitoring, ketersediaan minyak goreng di pasaran cukup,\" kata AKP Surya. AKP Surya juga mengimbau kepada masyarakat agar tidak panik dan memborong minyak goreng. Selain itu, kepada pedagang juga diminta tidak menimbun demi keuntungan pribadi. Terpisah, Kasatreskrim AKP Ferdiansah menjelaskan, kecurangan dan penimbunan bahan pangan untuk kepentingan pribadi, merupakan pelanggaran pidana. Itu sesuai pasal 107 UU Nomor 7/2014 tentang Perdagangan. ”Pelaku penimbunan bahan pokok dapat dipidana dan tentu ada konsekuensi pidana,\" tegas jelas AKP Ferdiansyah. (wid/ais)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: