Polres Siapkan Personel, Bawaslu Pringsewu Apel Siaga

Polres Siapkan Personel, Bawaslu Pringsewu Apel Siaga

radarlampung.co.id – Polres Tanggamus menyiagakan 446 personel untuk menyukseskan Pemilu 2019. Kekuatan tersebut didukung 217 personel BKO Polda Lampung serta 60 anggota Brimob serta melibatkan anggota TNI dari korps Marinir dan Kodim 0424/Tanggamus. \"Termasuk anggota polsek juga dilibatkan dalam pengamanan sampai pekon,\" kata Kapolres Tanggamus AKBP Hesmu Baroto, Jumat (12/4). Pada bagian lain, Bawaslu Pringsewu menggelar apel kesiagaan pengawasan masa tenang yang berlangsung di pendopo setempat. ”Pesertanya 131 anggota panwascam dan PPL, ditambah 27 panwas, tiga staf panwascam dan 321 PTPS,\" kata Komisioner Bawaslu Pringsewu Fajar Fahlevi. Sebelumnya, dilakukan pendistribusian logistik pemilu. Hri pertama, didistribusikan untuk lima kecamatan. Pelepasan dilakukan Bupati Sujadi Saddat didampingi Dandim 0424 Letkol Arh. Anang Hasto Utomo, Kapolres Tanggamus AKBP Hesmu Baroto, Kajari Pringsewu Asep Sontani Sunarya, perwakilan Bawaslu dan Kementerian Agama. (sag/ais)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: