PPA For Teens Bantu Sadarkan Anak \"Nakal\"

PPA For Teens Bantu Sadarkan Anak \

RADARLAMPUNG.CO.ID - Berbagai problema remaja terkadang membuat orang tua kewalahan menghadapinya. Terlebih, saat ini aktivitas berselancar di dunia maya hingga game online mendominasi kegiatan anak-anak di rumah. Sehingga hubungan komunikasi dalam keluarga tak lagi akrab. Melihat fenomena tersebut Penanggung Jawab PPA For Teens Dian Dwi Agustin bersama rekanya diberi amanah menyelenggarakan private class PPA For Teens di Bandarlampung. Rencananya kelas inspirasi yang diprogram untuk usia baligh hingga 21 tahun akan dilaksanakan Minggu, 21 Juli 2019 pukul 08.00-16.00 WIB di Hotel Batiqa Bandarlampung. Didesain cocok untuk anak muda, kelas akan menampilkan banyak simulasi dan game sehingga melibatkan audiens aktif. Penyampaian materipun akan diselingi dengan video, klip film, motivasi, dan inspirational music. Selain itu materi akan disampaikan oleh trainer tingkat Nasional. Untuk mendapatkan tiket early bird bisa menghubungi 08111166988. \"Harapanya anak lebih nurut sama orang tua, mengurangi aktivitas di dunia maya dan jauh dari aktivitas pacaran. Sehingga remaja selalu dalam koridor ketauhidan dalam menggapai impian dan menyikapi masalahnya,\" terang Dian. Marketing Komunikasi ACT Lampung Hermawan Wahyu Saputra sangat mendukung kegiatan positif tersebut dengan mempublikasikan di sosial media maupun jaringan media Journalist For Humanity (JFH) Lampung. Hal ini karena kegiatan tersebut menghadirkan solusi dalam menyelesaikan permasalahan anak di kehidupan sehari-hari. \"Kami sangat mendukung kegiatan tersebut, harapanya terbentuk generasi berkah sebagai jembatan orang tua masuk surga Allah SWT,\" tutupnya. (gie/sur) 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: