Program Bedah Rumah Tetap Berjalan Tahun Depan
RADARLAMPUNG.CO.ID - Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Tanggamus memastikan program bedah rumah tetap berjalan tahun depan. Baik melalui bantuan stimulan perumahan swadaya (BSPS) dari APBD kabupaten maupun dana alokasi khusus (DAK). Kepala Dinas PUPR Tanggamus Riswanda Djunaidi melalui Kabid Perumahan dan Pemukiman Ari Yudha mengatakan, program bedah rumah sebagian besar telah berjalan dan direalisasikan. Seperti program BSPS yang peruntukkan masyarakat tidak mampu. Sementara dana alokasi khusus (DAK), bantuan dikeluarkan berdasar surat keputusan (SK) dari Bappelitbang dengan pekon yang sudah ditentukan. \"Untuk tahun depan, program bedah rumah yang sasarannya rumah tidak layak huni atau masyarakat berpenghasilan rendah tetap berlanjut. Selain dari APBN, APBD kabupaten juga menganggarkan,\" kata Ari Yudha. Ia menerangkan, jumlah bantuan program bedah rumah untuk tahun ini sebanyak 300 unit dari program BSPS. Lalu 122 rumah dari APBD dan DAK 55 rumah. Bantuan yang bersumber dari DAK baru dicanangkan tahun ini. Sementara BSPS dan APBD telah bergulir sejak tahun-tahun lalu. Besaran bantuan bedah rumah, baik BSPS, DAK, maupun APBD senilai Rp17.500.000. Dari jumlah itu, Rp2,5 juta diperuntukkan ongkos tukang. Selanjutnya bantuan berupa material senilai Rp15 juta. \"Jadi, bantuan disalurkan melengkapi yang sudah ada. Artinya yang bersangkutan sudah ada semen, genteng atau material bangunan lainnya. Karena kalau dari bantuan itu saja, tentu tidak akan mencukupi,\" ujarnya. (ehl/rnn/ais)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: