Puskesmas di Lambar Siap Layani Vaksin Booster

Puskesmas di Lambar Siap Layani Vaksin Booster

RADARLAMPUNG.CO.ID - Masyarakat Lampung Barat sudah bisa mendapatkan vaksin Covid-19 dosis ketiga (booster). Vaksinasi dilayani 15 puskesmas di kabupaten itu. Kepala Dinas Kesehatan (Diskes) Lambar dr. Widyatmoko Kurniawan, Sp.B., mengatakan, sasaran vaksin booster ini adalah masyarakat dengan usia 18 tahun ke atas. Diprioritaskan untuk lanjut usia dan penderita imunokompromais serta sudah mendapatkan vaksi dosis lengkap. Booster minimal dilakukan enam bulan setelah vaksinasi dosis pertama dan kedua. Widyatmoko menjelaskan, untuk vaksin primer Sinovac atau vaksin dosis pertama dan kedua Sinovac, pada saat booster akan mendapatkan setengah dosis Pfizer atau AstraZeneca. Untuk vaksin primer AstraZeneca atau vaksin dosis pertama dan kedua AstraZeneca, akan diberikan vaksin booster setengah dosis Moderna. “Seluruh kombinasi ini, sudah mendapatkan persetujuan dari BPOM dan rekomendasi ITAGI. Ini juga sesuai rekomendasi WHO. Pemberian vaksin booster dapat menggunakan vaksin sejenis atau homolog atau vaksin berbeda,\" urainya. (nop/ais)  

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: