Hadapi Bali United, Badak Lampung Masih Tanpa Vidal dan Saepulloh

Hadapi Bali United, Badak Lampung Masih Tanpa Vidal dan Saepulloh

RADARLAMPUNG.CO.ID - Untuk menambah daya gedor lini serang, duo pemain Badak Lampung Fernandinho dan Akbar Tanjung yang sebelumnya absen di pertandingan melawan Barito karena akumulasi kartu menyusul rekan mereka ke Bali. Keduanya dipersiapkan untuk menghadapi Bali United di pekan ke 24 Liga 1 2019 di Stadion I Wayan Dipta, Selasa (22/10). Tetapi, Laskar Saburai belum dengan kondisi formasi terbaik mereka. Pasalnya, Marcus Vinicus Vidal Cunha playmaker Badak Lampung masih absen karena cedera hamstring. Belum lagi Saepulloh Maulana gelandang jangkar yang juga masih belum pulih dari cedera. Pelatih Kepala Badak Lampung Milan Petrovic mengakui pentingnya peran Vidal bagi timnya. Termasuk Saepulloh sebagai gelandang bertahan. Minus keduanya, Milan mengaku mencoba mencari pemain pelapis yang dirasa mempunyai kemampuan yang tak jauh berbeda. \"Vidal dan Saepulloh sangat penting bagi kami. Tapi saya akan coba dengan pemain lain yang bagus untuk menempati posisi mereka. Memang kondisi (tanpa Vidal) tidak mudah bagi kami,\" kata Milan dalam sesi konferensi pers di Stadion I Wayan Dipta, Selasa (21/10). Di sisi lain, Milan mengakui ketangguhan Bali United. Menurutnya Laskar Tridatu banyak dihuni pemain berbahaya. Untuk menghadapi Bali, Milan mengaku telah mengevaluasi dan menganalisa kekalahan dari Barito sebelumnya. Dia akan memperkecil kesalahan-kesalahan yang dianggap biang kekalahan sebelumnya. Milan optimis timnya bisa meraih poin di Bali. (nca/sur)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: