Iklan Bos Aca Header Detail

Hadiri Musrenbang RKPD 2022, Ini Harapan Bupati Tubaba untuk Pemprov Lampung

Hadiri Musrenbang RKPD 2022, Ini Harapan Bupati Tubaba untuk Pemprov Lampung

RADARLAMPUNG.CO.ID- Pemerintah Kabupaten Tulang Bawang Barat (Tubaba) melalui Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) setempat menggelar Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Tahun 2021, Rabu (17/3). Musrenbang kali ini bertema Peningkatan Kualitas SDM dan Pemulihan Ekonomi untuk Tubaba Maju Sejahtera dan Berdaya Saing. Musrenbang berlangsung secara virtual meeting di Ruang Rapat Utama Bupati- Gedung Sekretariat Daerah Kabupaten Tubaba. Musrenbang jadi forum antar pemangku kepentingan pembangunan di Tubaba dalam rangka memberikan pemikiran, saran, dan pendapat terkait program prioritas pembangunan daerah satu tahun kedepan. Hasil yang diharapkan dengan kegiatan ini adalah dapat tersusunnya dokumen perencanaan tahunan yakni Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) 2022, berdasarkan hasil kesepahaman dan komitmen pemerintah daerah, pemangku kepentingan, dan masyarakat. Untuk diketahui, penjaringan aspirasi masyarakat yang merupakan  proses awal dalam penyusunan  RKPD tersebut dilakukan secara bertahap. Yakni melalui forum musyawarah pembangunan yang secara partisipatif  dilakukan mulai dari tingkat tiyuh, kelurahan, dan kecamatan. Sebelumnya telah berlangsung musrenbang tingkat tiyuh dilanjutkan di tingkat kecamatan. Bahkan untuk Musrenbang kecamatan dilaksanakan dengan cara berbeda, diselingi field trip peserta musrenbang ke seluruh destinasi wisata yang ada di Tubaba. \"Kami berharap sekali Pemerintah Provinsi Lampung juga bisa melihat atau mengunjungi pembangunan di Tubaba. Kami sadar Kabupaten Tubaba  ini hanya sekitar 3% luasnya dari wilayah Lampung. Namun demikian yang kami lakukan ini guna mendorong percepatan pembangunan di Lampung secara luas,\"ungkap Bupati Umar Ahmad. Hadir pada acara tersebut Asisten Bidang Perekonomian dan Pembangunan Provinsi Lampung Ir. Ediyanto, M.Si yang terhubung secara virtual, Wakil Bupati Fauzi Hasan, SE, MM, Ketua DPRD Tubaba Ponco Nugroho, ST, Ketua MUI Tubaba KH. Muhyidin Pardi, segenap anggota Forkopimda Tubaba yang terhubung secara virtual, para Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama Camat,  Tokoh Masyarakat dan Tokoh Adat. (fei/rnn/wdi)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: