Iklan Bos Aca Header Detail

Hadiri Rapat Konreg Renwal RPJMN, Winarti Temui Menteri PPN/Bappenas

Hadiri Rapat Konreg Renwal RPJMN, Winarti Temui Menteri PPN/Bappenas

RADARLAMPUNG.CO.ID - Bupati Tulangbawang Winarti menghadiri Rapat Konsultasi Regional (Konreg) Penyusunan Rancangan Awal (Ranwal) Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional (RPJMN) Tahun 2020-2024 di Hotel Adimulia, Medan, Sumatera Utara, Selasa (13/8). Rapat Konreg Renwal RPJMN 2020-2024 tersebut dihadiri Menteri PPN/Bappenas Bambang Brodjonegoro, 10 Gubernur se-Sumatera, 10 Sekretaris Provinsi (Sekprov) se-Sumatera, serta 47 Bupati/Wali Kota. Kegiatan tersebut dilaksanakan berdasarkan Undang-undang No. 25/2004 tentang sistem Perencanaan Pembangunan Nasional, Kementerian PPN/Bappenas menyiapkan Rancangan Awal (Ranwal) RPJMN sebagai penjabaran dari visi dan misi Presiden ke dalam strategi pembangunan nasional. Dalam rangka koordinasi penyusunan RPJMN 2020-2024 tersebut, Kementerian PPN/Bapenas menyelenggarakan serial Konsultasi Regional (Konreg) yang bertujuan untuk menyelaraskan target agenda pembangunan nasional dengan pembangunan daerah perpulau besar. Dalam kesempatan itu, Winarti kepada radarlampung.co.id mengatakan, Menteri PPN/Bappenas Bambang Brodjonegoro menyampaikan rancangan awal pembangunan jangka menengah Nasional sebagai penjabaran visi, misi, dan program Presiden ke dalam strategi pembangunan nasional, kebijakan umum, program prioritas Presiden, serta kerangka ekonomi makro, dan arah kebijakan fiskal. \"Pak Bambang Brodjonegoro (Menteri PPN/Bappenas) menyampaikan RPJMN sebagai penjabaran visi, misi, dan program Presiden kepada kepala daerah yang hadir. Ini dilakukan agar pembangunan di daerah dapat selaras dengan Pemerintah Pusat,\" kata Winarti kepada radarlampung.co.id, Selasa (13/8). Selain itu, lanjut Bupati, Menteri PPN/Bappenas Bambang Brodjonegoro juga menerangkan jika Pemerintah Pusat saat ini sedang mendorong investasi seluas-luasnya untuk membuka lapangan pekerjaan, memangkas perizinan, pungli, dan hambatan investasi lainya. \"Kata pak Menteri juga, itu dilakukan untuk mereformasi birokrasi, reformasi structural agar lembaga semakin sederhana, semakin simple, semakin lincah, Mindset berubah, kecepatan melayani, kecepatan memberikan izin serta efisiensi lembaga. Tentu ini sangat sejalan dengan berdirinya Mal Pelayanan Publik (MPP) kita di Tulangbawang,\" ungkap Winarti. Dalam kesempatan itu juga, 10 Gubernur se-Sumatera yang hadir juga memaparkan dan memberikan tanggapannya terkait RPJMN. \"Salah satunya Gubernur Lampung pak Arinal Djunaidi juga menyampaikan kelanjutan program untuk infrastruktur di Tulangbawang,\" tandasnya. Usai kegiatan, Winarti secara khusus menemui Menteri PPN/Bappenas Bambang Brodjonegoro untuk membahas perkembangan infrastruktur di Tulangbawang. (nal/sur) 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: