Iklan Bos Aca Header Detail

Rakata Rilis Hasil QC Pemilu 2019 Live di Radar TV

Rakata Rilis Hasil QC Pemilu 2019 Live di Radar TV

radarlampung.co.id - Hitung cepat atau quick count (QC) Pemilu 2019 khusus di Lampung bakal dilakukan oleh Lembaga Survei Rakata Institute bersama dengan Lembaga Survei Kuadran dan Unit Riset dan Publikasi Ilmiah (URPI) Universitas Islam Negeri (UIN) Raden Intan Lampung.

Untuk memperlancar informasi hasil hitung cepat ini, Rakata telah bekerjasama untuk menayangkan hasilnya secara langsung melalui Radar Lampung TV (Radar TV) mulai Pukul 15.00 WIB.

Direktur Eksekutif Rakata Institute Eko Kuswanto mengatakan upaya ini untuk memberikan informasi seluas-luasnya pada pemilih terkait hasil pemilu 2019 khususnya di Lampung.

\"Iya Insyaallah nanti kami akan live di Radar TV, kami akan mulai merilis hasil sekitar pukul 15.00 WIB,\" sebut Eko, Rabu (17/4).

Eko menambahkan, Rakata akan merilis hasil quick count untuk Pilpres, DPR RI dan DPD RI di delapan 8 dapil. Menurut jadwal, hasil perhitungan Pilpres dimulai pukul 16.00 WIB, DPR RI pukul 19.00 WIB, DPD RI pukul 20.00 WIB dan pukul 21.00 WIB untuk DPRD Provinsi namun untuk tingkat Provinsi dikeluarkan oleh Kuadran.

Dalam quick count, Rakata menggunakan metode stratified random sampling untuk membaca hasil pileg DPRD Provinsi 8 Dapil se Lampung. Dengan melibatkan sebanyak 746 relawan sudah disebar secara proposional di 15 kabupaten kota yang ada di Provinsi Lampung.

Sementara Pimpinan Redaksi Radar TV Ary Mistanto membenarkan hasil quick count Rakata bakal disiarkan langsung oleh Radar TV. \"Iya benar, nantinya akan dirilis sesuai jadwal yang telah ditentukan dan bisa disiarkan langsung di Radar TV. Akan mulai bisa disiarkan pukul 15.00 WIB sesuai jadwal terbaru yang diperbolehkan,\" sebut Ari. (rma/kyd)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: