Hari Terakhir, Lima Balon Ambil Berkas Penjaringan di DPC Demokrat Lamtim
radarlampung.co.id – Sebanyak tiga bakal calon (balon) bupati dan dua balon wakil bupati mengambil berkas di DPC Partai Demokrat Lampung Timur pada hari terakhir penjaringan, Sabtu (1/2). Mereka adalah Zaiful Bokhari (petahana) dan Yusran Amirullah (anggota DPRD Lamtim dari NasDem) serta Dawam Raharjo (Kepala BKD Pringsewu). Sedangkan, balon wakil bupati yang mengambil berkas adalah Siswanto (Camat Gunungpelindung Lamtim) dan Sri Andayaningsih (pengusaha). Dari lima balon tersebut, tiga di antaranya mengambil berkas diwakilkan kepada liaison officer (LO). Masing-masing Zaiful Bokhari, Yusran Amirullah dan Siswanto. Sementara Dawam Raharjo dan Sri Anayaningsih datang langsung ke DPC Partai Demokrat. Zaiful Bokhari mengambil berkas diwakili Yuverlina selaku LO sekitar pukul 10.30 WIB. \"Saya ke sini mewakili Zaiful Bokhari untuk mengambil berkas pencalonan Bupati Lampung Timur yang yang dibuka DPC Partai Demokrat,\" kata Yuverlina. Menurut dia, meski Zaiful Bokhari merupakan Ketua DPC Partai Demokrat Lamtim, dirinya tetap mengikuti mekanisme penjaringan kepala daerah (Kada) yang berlaku. Sementara Yusran Amirullah mengambil berkas balon bupati diwakili Edi Priyono selaku LO, pukul 12.15 WIB. “Kami siap mengikuti mekanisme penjaringan di DPC Demokrat,” sebut Edi Priyono. Sedangkan, Siswanto mengambil berkas balon wakil bupati diwakilkan Gunarto selaku LO. “Ini bukti keseriusan pak Siswanto maju pada pemilihan bupati dan wakil bupati Lamtim,” kata Gunarto. Pada bagian lain, Dawam Raharjo datang ke DPC Partai Demokrat Lamtim didampingi istrinya. ”Dukungan dari keluarga dan masyarakat merupakan motivasi saya untuk maju pada pemilihan bupati dan wakil bupati Lamtim. Saya mengambil berkas sebagai balon bupati,” kata Dawam. Begitu juga Sri Andayaningsih. Datang langsung ke DPC Partai Demokrat Lamtim. Ketua Tim Penjaringan Kada DPC Partai Demokrat Lamtim Edi Sudanto menjelaskan, ini merupakan hari terakhir pengambilan berkas pendaftaran. ”Sampai saat ini, ada lima balon yang mengambil berkas,” kata Edi Sudanto. (wid/ais)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: