Heboh, Pria Berjaket \'308\' Borong Dagangan Pedagang

Heboh, Pria Berjaket \'308\' Borong Dagangan Pedagang

Radarlampung.co.id - Warga yang beraktivitas di seputaran kawasan Stadion Pahoman, Kota Bandarlampung, dihebohkan aksi bagi-bagi makanan secara gratis. Seseorang yang disebut-sebut mengenakan jaket hitam berlogokan angka \'308\' memborong habis dagangan bubur ayam dan batagor, Minggu (31/10). Tak ayal, bagi-bagi sarapan gratis itu disambut antusias puluhan pengunjung stadion. Terlebih, mereka umumnya baru saja melakukan aktivitas olahraga dan lainnya di akhir pekan. Tidak hanya itu, para pengunjung bukan hanya dapat menyantap bubur ayam ataupun batagor gratis di tempat. Mereka juga dipersilahkan membawanya ke rumah, untuk bisa disantap bersama keluarga. Susilo Sugiarto (57), salah satu pedagang bubur ayam menjadi salah satu pedagang yang beruntung. Dirinya mengaku tak mengenal persis sosok pria yang telah memborong habis dagangannya. Pasalnya, ia sendiri belum sempat berkenalan secara langsung. \"Saya masih melayani pembeli, tau-tau ada satu orang ke sini terus kasih uang bayar semua dagangan saya. Dia minta supaya uangnya dipakai untuk bayar pesanan yang dibeli warga,\" katanya. Meski tak mengenali orang itu, namun ia sempat melihat pria tersebut mengenakan jaket berlogo angka \'308\'. \"Alhamdulillah, ini sangat membatu saya,\" kata Sugiarto yang telah berjualan sejak tahun 1998. Di tempat yang sama, Nisa (21) wanita penjual batagor, mengatakan dirinya bahkan sempat kaget. Itu lantaran pria berjaket \'308\' tersebut memintanya menggratiskan semua batagor yang tengah disantap pembeli. \"Alhamdulillah pagi ini ada rezeki yang borong. Sama aja, saya gak kenal. Dia pakai masker, topi, terus jaket ada angka \'308\' gitu. Semua pakaiannya warna hitam,\" tuturnya. Berkat aksi tersebut, wanita berusia 21 tahun ini mengaku sangat terbantu. \"Mudah-mudah rezekinya selalu ditambah oleh yang maha kuasa,\" lanjut dia. Intan (27), salah satu pengunjung mengatakan bahwa sesosok pria tersebut datang dan memintanya bersama teman-teman untuk memesan makanan tanpa harus dibayar. \"Tadi saya sama yang lain habis senam, terus nongkrong di sini makan batagor. Ya kaget, dikira prank gak tahunya beneran. Kita di sini dibayarin semua sama orang yang jaket \'308\' itu,\" ungkapnya. (gar/sur)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: