Resmi Beroperasi, Bupati Ingatkan Pengelola SPBU Jaga Sakti

Resmi Beroperasi, Bupati Ingatkan Pengelola SPBU Jaga Sakti

RADARLAMPUNG.CO.ID - Bupati Lampung Barat Parosil Mabsus bersama Wakil Bupati Mad Hasnurin dan sejumlah kepala organisasi perangkat daerah (OPD) menghadiri peresmian Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) Jaga Sakti di Kelurahan Pasar Liwa, Kecamatan Balikbukit, Rabu (28/1). Dalam kesempatan itu, Parosil Mabsus meminta agar pengelola SPBU Jaga Sakti tidak menimbulkan masalah di tengah masyarakat dan bisa memberikan pelayanan terbaik. \"Saya juga meminta agar pihak SPBU tidak berlaku curang terhadap konsumen. Jika ada pelanggaran, saya mengimbau agar masyarakat melapor,\" tegas Parosil. Menurut dia, adanya SPBU ini harus mampu memberikan pelayanan terbaik dan bermanfaat terhadap masyarakat. Jangan sampai ada permasalahan, terutama terhadap konsumen. \"Jika nakal, laporkan saja. Maka akan ditindaklanjuti oleh pihak terkait. Harapannya keberadaan SPBU ini akan banyak memberikan kemudahan kepada masyarakat,\" kata dia. Kebanggaan juga, terus Parosil, dari 13 karyawan yang ada, 10 di antaranya merupakan warga Lampung Barat. Ini adalah salah satu tujuan didatangkannya investor. \"Disisi lain, masyarakat juga harus paham bahwa ini merupakan aset bagi Lampung Barat. Jadi harus sama-sama dijaga. Karena dengan adanya SPBU ini, keluhan premium selalu kosong bisa terakomodir,\" pungkasnya. (nop/ais)  

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: