Iklan Bos Aca Header Detail

HK Sebut Setiap Harinya Lebih Dari 5.000 Kendaraan Lintasi Ruas Tol Terpeka

HK Sebut Setiap Harinya Lebih Dari 5.000 Kendaraan Lintasi Ruas Tol Terpeka

RADARLAMPUNG.CO.ID - Ruas Tol Terbanggibesar-Pematangpanggang-Kayuagung (Terpeka) yang diresmikan dan telah beroperasi penuh saat ini telah ramai pengguna. Setidaknya tercatat lebih dari 5.000 kendaraan setiap harinya. Hal itu diungkapkan oleh Intan Zania selaku Head Of Corporate Communication PT Hutama Karya (HK). Ya, Intan mengatakan setelah diresmikan pada Jumat (15/11) lalu kini jalur tol tersebut terus dilalui pengendara baik dari arah Bandarlampung menuju Kayuagung maupun sebaliknya. \"Pasca dibuka dan tersambungnya Jalan Tol Trans Sumatera Ruas Terpeka, volume lalu lintas harian terus meningkat setiap harinya. Rata-rata setiap harinya, jumlah kendaraan yang melintas di atas 5.000 kendaraan,\" sebut Intan melalui pesan WhatsApp Minggu (24/11). Intan mengungkapkan pihaknya terus mengupayakan ruas Terpeka nyaman dilalui pengendara. Apalagi soal pemalakan yang sempat terjadi sebelum ruas tol resmi beroperasi. \"Kami terus mengantisipasi kendaraan-kendaraan yang nekat menorobos masuk melalui jalur-jalur yang tidak semestinya, dengan telah melakukan upaya seperti menutup jalur-jalur selain gerbang tol. Kemudian sosialisasi kepada warga setempat perihal jalur keluar masuk kendaraan menuju jalan tol yang benar, sehingga masyarakat tidak melalui jalan pintas,\" tambahnya. Selanjutnya pihaknya juga melakukan kerjasama dengan PJR Polda Lampung dan Sumatera Selatan serta aparat setempat untuk terus dilakukan pengamanan jalan tol Terpeka Sementara untuk rest area di Ruas Tol Terpeka yang dapat digunakan saat ini ada yang bersifat sementara dan permanen yang masih dalam tahap pembangunan konstruksi. Saat ini hanya dua rest area yang sudah siap, yaitu di KM 215 arah Lampung dan KM 234 arah Kayuagung \"Pengendara bisa menikmati tempat istirahat sementara yang sudah bisa digunakan berada di KM 163 arah Kayuagung, KM 172 arah Lampung, KM 208 arah Kayuagung, dan KM 269 arah Lampung akan siap pada awal Desember bersaman dengan KM 277 arah Kayuagung,\" tandasnya. (rma/sur)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: