Iklan Bos Aca Header Detail

Roling Jabatan Setelah Tiga Bulan Menjabat Gubernur, Arinal: Sudah Waktunya dan Sesuai Kebutuhan

Roling Jabatan Setelah Tiga Bulan Menjabat Gubernur, Arinal: Sudah Waktunya dan Sesuai Kebutuhan

radarlampung.co.id - Gubernur Lampung Arinal Djunaidi melantik 587 jabatan eselon III dan IV baik jabatan penataan maupun pengukuhan di Pemprov Lampung yang berlangsung di Lantai III Balai Keratun, Kamis (12/9). Usai melakukan pelantikan, Arinal melakukan breafing secara tertutup dengan seluruh pejabat tersebut.

Pelantikan ini cukup cepat, mengingat Arinal baru menjabat tiga bulan sebagai Gubernur Lampung bersama Wakilnya Chusnunia usai keduanya dilantik pada 12 Juni 2019

Ditemui usai melakukan breafing, Arinal mengatakan bahwa kegiatan pelantikan pejabat baik yang dikukuhkan dari jabatan sebelumnya maupun mutasi pegawai merupakan hal biasa dan saat ini sudah waktunya.

\"Ya memang sudah waktunya, ini merupakan hal yang biasa apa lagi penataan yang sesuai dengan kebutuhan. Kami lakukan sesuai dengan kebutuhan bukan keinginan,\" sebut Arinal.

Untuk pejabat yang  baru dilantik ini, Arinal menyebut dilakukan agar dapat memfungsikan kembali tugas-tugas sehingga bisa bekerja efektif dan efisien.

\"Untuk pejabat yang dilantik ini saya harap untuk selalu menjunjung tinggi dan memahami bidang tugasnya, medan tugasnya sehingga tidak hanya  sekedar rutinitas. Karena Lampung membutuhkan pemimpin yang profesional yang sesuai dengan bidang tugasnya,\"  tambahnya. (rma/kyd)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: