RSUD DSR Rawat 14 Pasien Covid-19, 8 Orang Butuh Perhatian Khusus

RSUD DSR Rawat 14 Pasien Covid-19, 8 Orang Butuh Perhatian Khusus

RADARLAMPUNG.CO.ID - Rumah Sakit Umum Daerah Demang Sepulau Raya (RSUD DSR) Lampung Tengah merawat 14 pasien Covid-19. Para pasien ini ada yang membutuhkan perhatian khusus, sedang, dan ringan. Direktur RSUD DSR Lamteng dr. Hasril Syahdu menyatakan, kapasitas bed di rumah sakit pelat merah khusus pasien Covid-19 ada 34. \"Di sini ada 34 bed khusus pasien Covid-19. Sekarang sedang merawat 14 pasien Covid-19,\" katanya. Kondisi pasien Covid-19, kata Hasril, bermacam-macam. \"Ada 8 pasien yang membutuhkan perhatian khusus, 3 pasien perhatian sedang, dan 3 pasien ringan,\" ungkapnya. Berdasarkan hasil pemantauan Covid-19 di Lamteng per 22 Februari 2021, warga yang terkonfirmasi Covid-19 sudah mencapai 1.828 orang. Sebanyak 1.529 orang dinyatakan sembuh, 64 isolasi rumah sakit, 148 isolasi mandiri, dan 87 orang meninggal. (sya/sur)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: