Sabina Lumbung Persada Tawarkan Sensasi Petik Buah Naga Juga Bergembala Domba
RADARLAMPUNG.CO.ID - Sabina Lumbung Persada Lampung menyuguhkan agrowisata dengan daya tarik petik buah naga dari pohonnya. Tempat ini berlokasi di Jalan Hi. Lubis, Gang Jaling, Desa Tegallega, Kelurahan Karang Anyar, Kecamatan Jati Agung, Lampung Selatan. Di sana pengunjung bisa menikmati suasana perkebunan yang ada di desa. Ya, banyak warga di sana yang menggunakan lahannya untuk bercocok tanam. Waktu yang cocok adalah akhir pekan, di mana pengelola sudah menyiapkan gazebo-gazebo sebagai tempat peristirahatan. Beruntung, Novmber ini tanaman buah naga sedang berbunga cukup banyak. Pengunjung yang datang bisa masuk dan memetik buah yang dirasa sudah matang untuk dinikmati langsung. Bisa juga ditimbang lalu dibawa pulang. Untuk harga buah naga, berkisar Rp30 ribu per Kg, di sana pengunjung bisa merasakan sensasi memetik buah yang dibudidayakan sendiri. Pengunjung juga bisa bertanya dengan petani bagaimana cara menanam yang baik. Sedangkan biaya masuk per orang dikenakan tiket seharga Rp6 ribu. Tidak hanya buah naga yang ditanam pada tanah seluas 25 hektare itu. Pengunjung juga bisa menikmati alunan lagu di kafe yang dibuat seperti pondokan dan mini bar. Tidak melulu tentang tanaman, tempat ini juga memelihara domba-domba bagi anak-anak untuk belajar mengembala. Bahkan jika tertarik berkemah di Sabina Lumbung Persada, pengunjung bisa menikmatinya dengan merogoh kocek Rp500 ribu per malam untuk sewa tempat. Darius, salah satu pengunjung asal Bandarlampung mengaku penasaran dengan wisata tersebut, sehingga dirinya tertarik mendatangi langsung. \"Pakai maps cari jalan bisa langsung mengarah kemari, tempatnya enak buat ajak keluarga. Kalau malam bisa nongkrong karena ada kedai kopinya juga,\" ungkapnya. (mel/sur)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: