Sabtu (19/9), Golkar Lamtim Gelar Musda

Sabtu (19/9), Golkar Lamtim Gelar Musda

RADARLAMPUNG.CO.ID-Jelang Pilkada, Dewan Pimpinan Daerah (DBD) Partai Golkar Kabupaten Lampung Timur akan menggelar reorganisasi. Sekretaris DPD II Partai Golkar Lamtim Maesus Fathoni menjelaskan, reorganisasi akan dilaksanakan Musyawarah Daerah (Musda)   Sabtu (19/9). Menurutnya, Musda ke III itu dilaksanakan untuk pemilihan pengurus DPD II Golkar periode 2020-2025. Dilanjutkan, rencananya Musda akan digelar di Rumah Kolam Sukadana. Peserta dari Musda tersebut antara lain, Dewan Pertimbangan Partai, perwakilan pengurus DPD I, jajaran pengurus DPD II, Pimpinan Kecamatan, organisasi yang didirikan dan mendirikan Golkar serta sayap partai. \"Sampai saat ini untuk kandidat ketua baru muncul satu nama, yaitu Azwar Hadi yang saat ini masih menjabat Ketua DPD Golkar Lamtim,\"jelas Maesus Fathoni yang juga menjabat Steering committee  Musda III Golkar Lamtim. (wid/wdi)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: