Iklan Bos Aca Header Detail

Sah ! Empat Pimpinan DPRD Lamsel Dilantik

Sah ! Empat Pimpinan DPRD Lamsel Dilantik

radarlampung.co.id - Empat anggota DPRD Lamsel resmi menjabat sebagai Pimpinan setelah mengucapkan sumpah/janji untuk lima tahun mendatang oleh pengadilan negeri Kalianda, saat paripurna di gedung DPRD setempat, Kamis (10/10). Keempat unsur pimpinan DPRD Lamsel untuk periode 2019-2024 ini yakni, H Hendry Rosyadi SH MH dari Fraksi PDI Perjuangan sebagai ketua, Agus Sartono Amd dari Fraksi PAN sebagai wakil ketua I, Agus Sutanto ST dari fraksi partai Golkar sebagai wakil ketua II Dan H Darul Khutni S Sos dari fraksi partai Gerindra sebagai wakil ketua III. Sekretaris DPRD Lamsel, Samsurizal Ari mengatakan, paripurna Pelantikan yang dilakukan hari ini (10/10), karena sebelumnya berdasarkan SK dari masing-masing partai. Dimana, Hendry Rosyadi SH MH terpilih sebagai ketua DPRD Lampung Selatan atas rekomendasi dari DPP PDI Perjuangan dengan surat Nomor 592/IN/DPP/IX/2019 tertanggal 5 September 2019 yang ditanda tangani oleh Ketua Umum DPP PDI Perjuangan. Selanjutnya, Agus Sartono Amd terpilih sebagai wakil ketua I DPRD lampung Selatan setelah mendapatkan rekomendasi dari DPW PAN Lampung Nomor PAN/08/A/PII/K3/132/VII/2019 tanggal 14 Agustus 2019 tentamg Pimpinan DPRD dari Partai Amanat Nasional. Kemudian, Agus Sutanto ST yang terpilih sebagai wakil ketua II DPRD Lampung Selatan dari DPP Partai Golkar dengan Nomor surat R.1080Golkar/IX/2019 tertanggal 13 September 2019 tentang penetapan calon pimpinan Ketua DPRD Lamsel. Dan terakhir, Daul Khutni S Sos yang terpilih sebagai wakil ketua III DPRD Lampung Selatan dari DPP Partai Gerindra dirinya sebagai unsur pimpinan di DPRD Lampung Selatan untuk lima tahun mendatang. \"Atas rekomendasi dari masing-masing partai itu, makanya kami adakan Pelantikan oleh Pengadilan Negeri Kalianda,\" katanya. (yud/wdi)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: