Infrastruktur Tetap Prioritas di 2021, Bupati Tubaba : Kita Bakal Bangun GOR
RADARLAMPUNG.CO.ID- Pemkab Tulangbawang Barat (Tubaba) melalui Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) tahun 2021 tetap memprioritaskan pembangunan infrastruktur. Hal itu disampaikan Bupati Tubaba, Umar Ahmad, SP usai mengikuti Rapat Paripurna Pengesahan Raperda APBD Tahun Anggaran 2021 di Gedung DPRD setempat, Kamis (19/11). \"Prioritas pembangunan di 2021 tetap di bidang infrastruktur, dan penanganan ruang-ruang baru yang akan kita bangun,\" kata Umar Minggu (22/11). Mantan Ketua DPRD Tubaba ini menjelaskan, pembangunan infrastruktur yang akan dibangun salah satunya yakni perencanaan pembangunan stadion olahraga.\"Untuk lokasi ada dua alternatif yang kita siapkan, di kawasan Gersik Dusun Brebes Panaragan, atau di Bujung Anaw di Gunung Katun. Dua lokasi ini memiliki tebing sesuai dengan desain bangunan yang direncanakan,\"ulasnya. Selain itu, pemkab juga akan membantu pembangunan Mapolres Tubaba yang akan ditempatkan di Kawasan Kota Budaya Uluan Nughik. \"Kita akan menyingkronkan dengan desain kota yang kita buat dan disesuaikan dengan dana yang sudah disiapkan Mabes Polri, tetapi sepenuhnya kita juga ikut rancangan dari Polri,\"ujarnya. Selain pembangunan fisik gedung, lanjutnya, ruang terbuka, pembangunan dan perbaikan infrastruktur jalan dan jembatan tetap menjadi prioritas dengan tidak mengenyampingkan sektor lainnya seperti pendidikan, pertanian, kesehatan, dan pembangunan Sumber Daya Manusia (SDM). \"Kita berharap dukungan dari semua pihak, terutama masyarakat agar semua program pembangunan yang telah kita rencanakan dapat berjalan dengan baik,\"harapnya. Diketahui, dalam Raperda APBD tahun anggaran 2021 yang disahkan DPRD, Pendapatan Daerah Kabupaten Tubaba diproyeksikan sebesar Rp905.468.640.861. Sementara Belanja Daerah diproyeksikan sebesar Rp884.968.640.861. Untuk Pembiayaan Daerah, dari sisi Penerimaan Pembiayaan Daerah sebesar Rp18.000.000.000. Serta, Pengeluaran Pembiayaan Daerah diproyeksikan sebesar Rp38.500.000.000.(fei/rnn/wdi)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: