Iklan Bos Aca Header Detail

Satgas Covid-19 Swab Satu Keluarga di Rajabasa

Satgas Covid-19 Swab Satu Keluarga di Rajabasa

  RADARLAMPUNG.CO.ID - Mencegah Penyebaran covid-19, Petugas Kesehatan dari Puskesmas Rajabasa Indah melakukan swab terhadap satu keluarga di Rajabasa, setelah diketahui sang istri berinisial R positif terinfeksi Covid-19. Terkait hal itu, Juru Bicara (Jubir) Gugus Tugas Penanganan Covid-19 Kota Bandarlampung, Ahmad Nurizki Erwandi membenarkan tim gugus tugas telah melakukan tracing dan melakukan swab terhadap satu keluarga di Rajabasa itu. \"Ya, memang benar, tim gugus tugas melakukan tes swab kepada satu keluarga oleh petugas Puskesmas Rajabasa dibantu dengan petugas BPBD dengan melakukan sterilisasi lokasi dengan penyemprotan disinfektan,\" katanya kepada Radar Lampung, Rabu (7/10). Terkait hasil tes swab terhadap satu keluarga itu, dirinya belum mengetahuinya. Menurutnya, bila memang ditemukan hasil positif Covid-19, maka tentu akan dirilis melalui gugus tugas provinsi. Kemudian, pihaknya akan melakukan tracing lanjutan dan mengawasi pergerakan pasien. \"Pasien yang terkonfirmasi positif, akan tetapi dia tidak mengalami gejala tertentu, maka bisa dilakukan isolasi mandiri. Dengan catatan, pasien itu berkomitmen untuk tetap di rumah saja,\" ujarnya. Menurutnya, terkait isolasi mandiri, pihaknya akan memantau para keluarga itu, baik dari pamong hingga petugas puskesmas, yang merupakan juga sebagai tim gugus tugas percepatan penanganan Covid-19. \"Kalau tertular atau hasil tracing dari mana saya tidak paham,\" simgkatnya. (apr/yud)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: